bar-merah

Malam ini Blue Origin terbangkan penumpang wisata luar angkasa, ini 4 penumpangnya

Sumber : Freepik

ZONAUTARA.COM – Perusahaan antariksa Blue Origin pertama kalinya akan melakukan penerbangan misi berawak ke luar angkasa dengan membawa empat orang di dalamnya.

Sebelumnya, rencana ini telah disiapkan dengan sangat matang. Terhitung sebanyak 14 kali tes penerbangan tanpa awak dilakukan, satu di antaranya mengalami kegagalan parsial, kapsul penumpang mendarat dengan selamat namun roket pendorongnya jatuh.

New Shepard dengan roket dan kapsulnya ini direncanakan meluncur dari Texas bagian barat, Amerika Serikat pukul 09.00 EDT (13.00 GMT), atau sekitar pukul 20.00 WIB, Selasa (20/7).

Mari mengenal keempat penumpang Blue Origin yang akan menjajal wisata luar angkasa tersebut:

ZONAUTARA.com
Sumber : Freepik

1. Jeff Bezos

Nama satu ini tentu tidak asing, mengingat Jeff Bezos adalah pemilik Amazon dan juga pendiri dari Blue Origin. Bezos mendirikan Blue Origin sejak tahun 2000.

Keikutsertaan orang terkaya dunia ini dalam misi berawak pertama Blue Origin ini tampaknya agar dunia dapat mempercayai wisata luar angkasa bisa dinikmati semua orang.

Di samping itu, saat remaja, pria berkepala pelontos tersebut punya mimpi sederhana nan megah, ingin pergi ke antariksa layaknya astronaut. Belakangan ia sering mengunggah persiapan menuju antariksa di Instagram.

2. Mark Bezos

Mark Bezos adalah adik dari Jeff Bezos yang juga seorang pria tajir dengan punya kepemilikan saham di Amazon. Mark mantan eksekutif dan cofounder perusahaan ekuitas swasta HighPost Capital.

Mark tak menyangka bahwa kakaknya memintanya untuk ikut naik New Shepard menuju ke luar angkasa.

3. Wally Funk

Wally Funk yang sudah berusia senja sangat mengidamkan untuk pergi ke batas nol gravitasi. Impian itu sudah ia kejar sejak kecil.

Wally Funk, seorang pilot dan pionir penerbangan berusia 82 tahun. Ia harus menunggu 60 tahun lamanya untuk bisa mencapai luar angkasa.

Sebelumnya, saat ia berusia 21 tahun, Funk adalah salah satu peserta yang ikut program pelatihan astronaut perempuan, Woman in Space. Sayang, mimpi Funk harus kandas.

Funk akan memecahkan rekor manusia tertua sebelumnya yang dipegang oleh John Glen yang ke antariksa menggunakan pesawat ulak-alik STS-95 pada usia 77 tahun.

4. Oliver Daemen

Remaja berusia 18 tahun ini kabarnya didaftarkan atas nama ayahnya, Joes Daemen. Sayangnya tidak dikabarkan berapa biaya yang harus dikeluarkan.

Mulanya kursi ini akan ditujukan kepada penumpang anonim pemenang lelang USD 28 juta. Namun ternyata ia batal dan digantikan Oliver.



Jika anda merasa konten ini bermanfaat, anda dapat berkontribusi melalui DONASI. Klik banner di bawah ini untuk menyalurkan donasi, agar kami dapat terus memproduksi konten yang bermanfaat



Share This Article
WP2Social Auto Publish Powered By : XYZScripts.com