TOMOHON, ZONAUTARA.com – Pemerintah Kota (Pemkot) Tomohon termasuk daerah dengan pengelolaan keuangan yang baik. Ini terbukti dengan raihan opini Wajar Tanpa Pengecualian yang ke-6 kalinya dari Badan Pengelola Keuangan Republik Indonesia Perwakilan Sulut.
Hal ini pun membuat sejumlah pemerintah daerah memilih Kota Tomohon untuk dijadikan tempat percontohan. Salah satunya Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Boalemo yang mengunjungi Kota Tomohon, Selasa (03/09/2019).
Rombongan studi tiru Pemkab Boalemo ini pun diterima oleh Wali Kota Tomohon Jimmy F Eman yang diwakili Asisten Perekonomian Djoike Karouw di Aula Mall Pelayanan Publik.
Staf Entry Ulkia Kiu selaku pimpinan rombongan mengatakan, maksud kedatangan dari rombongan Pemkab Boalemo yang berjumlah 72 orang ini adalah untuk belajar mengenai penyerapan anggaran.
“Dalam rangka mewujudkan program kerja Pemerintah Kabupaten Boalemo yang efektif dan efisien diperlukan pengetahuan dan pemahaman yang cukup tentang penyerapan anggaran seperti yang diterapkan Pemerintah Kota Tomohon,” ujarnya.
Pemkot Tomohon pun mengapresiasi kunjungan dari Pemkab Boalemo ini.
“Semoga apa yang didapat di Tomohon bisa berdampak pada kemajuan di Pemkab Boalemo,” kata Karouw.
Penulis: Rahadih Gedoan
Editor: Rahadih Gedoan