Pinogaluman Bersiap KBM Terbatas Tatap Muka, Depri Ingatkan Disiplin Prokes

Tak hanya mematuhi penerapan protokol kesehatan, tetapi Bupati menekankan semuanya harus disiplin sejak awal pembelajaran hingga selesai nanti.

Neno Karlina Paputungan
Ilustrasi, (Foto: Pexels).

ZONAUTARA.COM – Bupati Bolaang Mongondow Utara (Bolmut), Depri Pontoh, memimpin rapat persiapan pembelajaran terbatas di masa pandemi, yang bertempat di Desa Dalapuli Barat Kecamatan Pinogaluman, Selasa (22/06/2021) lalu.

Bupati mengatakan, pada pelaksanaan Kegiatan Belajar Mengajar (KBM) terbatas tatap muka yang rencananya akan segera diberlakukan, semua pihak harus mengikuti persyaratan dan ketentuan yang berlaku.

Tak hanya mematuhi penerapan protokol kesehatan, tetapi Bupati menekankan semuanya harus disiplin sejak awal pembelajaran hingga selesai nanti.

“Dan saya berharap kepada para guru untuk dapat mengawasi para murid pada waktu jam belajar disekolah dengan sangat ketat dan disiplin mematuhi protokol kesehatan,” ujarnya.

Selain itu, Bupati berharap pihak sekolah bisa membagi waktu sebaaik mungkin dalam setiap jam pembelajaran.

Diketahui, rapat ini dihadiri para guru dan Kepala Desa/Sangadi se-Kecamatan Pinogaluman.



Jika anda merasa konten ini bermanfaat, anda dapat berkontribusi melalui DONASI. Klik banner di bawah ini untuk menyalurkan donasi, agar kami dapat terus memproduksi konten yang bermanfaat



Share This Article
Suka berkelana ke tempat baru, terutama di alam bebas. Mencintai sastra fiksi dan tradisi. Berminat pada isu-isu ekofeminisme, gender, hak perempuan dan anak. Beberapa kali menerima fellowship liputan mendalam. Tercatat sebagai anggota AJI.
Leave a Comment

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.