bar-merah

PPKM Darurat, sejumlah exit tol ditutup

Sumber : Pixabay

ZONAUTARA.com – Seluruh akses tol di Jawa tengah mulai pada tanggal 16 hingga 22 Juli 2021 akan ditutup. Hal ini diberlakukan untuk menekan angka kasus peningkatan Covid-19 di Indonesia, sejalan dengan diberlakukannya Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat.

Hal tersebut disampaikan oleh Kapolda Jawa Tengah Irjen Pol. Ahmad Lutfi melalui siaran pers.

Selanjutnya, Kabid humas Polda Jateng Kombes Pol. M Iqbal Alqudusy mengatakan bahwa total exit tol yang ditutup sebanyak 27 exit tol diantaranya dari Brebes hingga Sragen.

“Semuanya akan kita tutup total mulai hari Jumat tanggal 16 hingga tanggal 22 Juli, dari Jakarta tidak bisa ke Jateng, dari Jatim juga tidak bisa ke Jateng” tegas Iqbal, Selasa (13/7).

Hal serupa dilakukan pada jalan tol di Jawa Timur. Beberapa jalan tol selama PPKM Darurat juga akan ditutup.

Hal tersebut dibenarkan oleh Kepala Satuan Patroli Jalan Raya Kepolisian Daerah Jawa Timur AKBP Dwi Sumrahadi Rakhmanto, pintu keluar gerbang tol Sidoarjo, gerbang tol Lawang sampai Pakis dan Kedungkandang di Malang ditutup sementara.

“Pengendara yang menuju arah gerbang tol Sidoarjo dikeluarkan melalui gerbang tol Tanggulangin, kemudian pengendara yang menuju gerbang tol Lawang diarahkan ke Singosari,” jelasnya.

Kendati demikian, tenaga medis dan mobil yang mengangkut keperluan Covid-19 tetap diperbolehkan lewat.



Jika anda merasa konten ini bermanfaat, anda dapat berkontribusi melalui DONASI. Klik banner di bawah ini untuk menyalurkan donasi, agar kami dapat terus memproduksi konten yang bermanfaat



Share This Article
WP2Social Auto Publish Powered By : XYZScripts.com