bar-merah

Sebaran 61 ribu hektar blok kawasan konservasi di Sulawesi Utara

konservasi
Kawasan konservasi Sulut

Diolah oleh: Tim Zonautara

Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) memiliki kawasan konservasi seluas 61.092,3 hektar yang tersebar di beberapa kabupaten/kota. Luas kawasan konservasi ini tidak termasuk wilayah pengelolaan Balai Taman Nasional Bunaken dan Balai Taman Nasional Bogani Nani Wartabone.

Adapun kawasan konservasi terbesar adalah Suaka Margasatwa Karakelang di Talaud, yang meliputi kawasan seluas 24.669 hektar. Sulut mempunyai tiga cagar alam (CA) yakni CA Gunung Ambang, CA Gunung Dua Sudara dan CA Gunung Lokon.

Sulut juga mempunyai dua suaka margasatwa (SM) yakni SM Gunung Manembo-nembo dan SM Karakelang. Sementara Taman Wisata Alam (TWA) ada tiga, yakni TWA Gunung Ambang, TWA Batu Putih dan TWA Batu Angus. Lalu ada satu Taman Hutan Raya (THR) yakni THR Gunung Ambang H.V. Worang.

konservasi
Kawasan konservasi Sulut

Blok Pengelolaan Cagar Alam, Suaka Margasatwa, Taman Hutan Raya dan Taman Wisata Alam di Sulut



Jika anda merasa konten ini bermanfaat, anda dapat berkontribusi melalui DONASI. Klik banner di bawah ini untuk menyalurkan donasi, agar kami dapat terus memproduksi konten yang bermanfaat



Share This Article
WP2Social Auto Publish Powered By : XYZScripts.com