bar-merah

Kori Manoppo resmi jadi Sangadi Moyag Tampoan

Moyag Tampoan
Pj Wali Kota Kotamobagu, Asripan Nani menyerahkan SK kepada Sangadi Desa Moyag Tampoan yang baru Kori Manoppo, (Foto: ZONAUTARA.com/Sajidin Kandoli).

KOTAMOBAGU, ZONAUTARA.com – Pemerintah Kota Kotamobagu (Pemkot) menggelar pelantikan dan pengambilan sumpah penjabat sangadi Moyag Tampoan, Kecamatan Kotamobagu Timur.

Pelantikan ini dipimpin langsung oleh Penjabat (Pj) Wali Kota Kotamobagu, Asripan Nani, di Aula Kantor Kecamatan Kotamobagu Timur, Senin, 4 Maret 2023.

Menurut Surat Keputusan (SK) nomor 56 tahun 2024, Kori Manoppo dilantik sebagai penjabat sangadi Moyag Tampoan menggantikan Himawan Mamonto.

Pj Wali Kota Kotamobagu, Asripan Nani lantik Kori Manoppo menjadi Sangadi Moyag Tampoan, (Foto: ZONAUTARA.com/Sajidin Kandoli).

“Selamat bertugas kepada penjabat Sangadi Moyag tampoan yang baru, Insya allah tugas dan tanggung jawab yang telah diamanahkan dapat dilaksanakan,” ucap Asripan Nani.

Asripan Nani berharap agar Kori Manoppo dapat melaksanakan tugasnya sebagai penjabat sangadi Moyag Tampoan dan Camat Kotamobagu Timur dengan sebaik-baiknya.

Asripan Nani tak lupa juga menyampaikan terima kasih kepada Himawan Mamonto yang tidak sempat hadir, atas dedikasi dan pengabdian selama menjabat sebagai sangadi Moyag Tampoan.

Sementara itu, Kori Manoppo, sebagai penjabat sangadi Moyag Tampoan yang baru, menyambut gembira dan turut menyampaikan rasa terima kasih kepada Himawan Mamonto.

Sangadi Moyag Tampoan, Kori Manoppo, (Foto: ZONAUTARA.com/Sajidin Kandoli).

Ia berharap masyarakat dapat menerima kehadirannya dan mengakui bahwa pemilihan dilakukan berdasarkan kebutuhan mendesak. Kori Manoppo juga berkomitmen untuk selalu berkoordinasi dengan Himawan Mamonto, yang dianggapnya sebagai Sangadi ‘Guhanga’ atau yang lebih tua.

Dengan acara pelantikan ini, diharapkan adanya kelancaran dalam pelaksanaan tugas pemerintahan di Desa Moyag Tampoan, dan keberlanjutan kerja sama antara pejabat baru dan lama dalam mendukung pembangunan dan kesejahteraan masyarakat setempat.



Jika anda merasa konten ini bermanfaat, anda dapat berkontribusi melalui DONASI. Klik banner di bawah ini untuk menyalurkan donasi, agar kami dapat terus memproduksi konten yang bermanfaat



Share This Article
WP2Social Auto Publish Powered By : XYZScripts.com