bar-merah

PT PLN Berikan CSR untuk Kawasan Wisata dan UMK di Tomohon

Penyerahan CSR secara simbolis dari PT PLN kepada Wali Kota Tomohon, (Foto: Pemkot Tomohon).
Penyerahan CSR secara simbolis dari PT PLN kepada Wali Kota Tomohon, (Foto: Pemkot Tomohon).

TOMOHON, ZONAUTARA.com – PT PLN Unit Pelaksana Proyek Sulawesi Utara memberikan Corporate Social Responsibility (CSR) terhadap pengembangan kawasan wisata dan pemberdayaan UMK di Air Terjun Tekaan Telu Tomohon.

CSR dari PT PLN untuk pengembangan kawasan wisata dan pemberdayaan UMK di Air Terjun Tekaan Telu Tomohon merupakan bagian dari program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan perusahaan.

Hal itu diserahkan langsung oleh Direktur Distribusi PT PLN (Persero), Adi Priyanto, didampingi oleh General Manager PLN UID Suluttenggo, JA Ari Dartomo kepada Wali Kota Tomohon, Caroll Senduk, Kamis 18 April 2024.

“Terima kasih kepada PT PLN atas bantuan yang diberikan. Kiranya para pelaku UMK yang menerima bantuan tersebut dapat memanfaatkannya dengan sebaik-baiknya,” harap Wali Kota.

Penyerahan CSR secara simbolis dari PT PLN kepada Wali Kota Tomohon, (Foto: Pemkot Tomohon).
Penyerahan CSR secara simbolis dari PT PLN kepada Wali Kota Tomohon, (Foto: Pemkot Tomohon).

Sementara itu, Adi Priyanto mengatakan bahwa pihaknya memiliki tanggung jawab bersama pemerintah dalam mengembangkan dan membantu, dalam hal tanggung jawab sosial dan lingkungan.

Sehingga diharapkan wisata Air Terjun Tekaan Telu Tomohon dapat menjadi daya tarik bagi pengunjung. Baik dari dalam maupun luar Tomohon, serta dapat berkontribusi bagi pengembangan kesejahteraan masyarakat setempat.

Ikut hadir sejumlah pejabat dijajaran PT PLN dan Pemkot Tomohon.



Jika anda merasa konten ini bermanfaat, anda dapat berkontribusi melalui DONASI. Klik banner di bawah ini untuk menyalurkan donasi, agar kami dapat terus memproduksi konten yang bermanfaat



TAGGED:
Share This Article
WP2Social Auto Publish Powered By : XYZScripts.com