SITARO, ZONAUTARA.com – Hari ini, Selasa, 30 April 2024, personil Badan SAR Nasional (Basarnas) bersama dengan tim SAR berangkat menuju Pulau Tagulandang pada pukul 18:03 Wita.
Langkah ini diambil setelah terjadi letusan di dini hari yang memerlukan respons cepat untuk menangani situasi darurat.
Sebanyak 11 orang anggota rescuer dan 19 orang ABK (Anak Buah Kapal) serta dilengkapi dengan 1 unit mobil Dmax dan 2 unit motor trail turut diturunkan untuk membantu proses evakuasi di Pulau Tagulandang.
Tim SAR ini akan memberikan bantuan dan dukungan dalam mengamankan warga serta melakukan tindakan darurat lainnya sesuai kebutuhan.
Letusan yang terjadi memicu kebutuhan akan bantuan dan koordinasi lintas sektor untuk memastikan keselamatan dan kesejahteraan masyarakat terdampak. Pihak Basarnas dan tim SAR lainnya siap bergerak cepat dalam memberikan respon terbaik untuk mengatasi situasi ini.
Masyarakat dihimbau untuk tetap tenang dan mengikuti arahan dari petugas yang bertugas selama proses evakuasi berlangsung. Informasi lebih lanjut dapat diakses melalui kanal komunikasi resmi yang telah disediakan oleh pihak berwenang.