ZONAUTARA.com – Komisi Pemilihan Umum Provinsi Sulawesi Utara menyambangi Universitas Negeri Manado (UNIMA) di Tondano pada Kamis (19/9/2024). Dalam event KPU Goes to Campus tersebut KPU Sulut memberikan sosialiasi Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Sulut 2024 kepada lebih dari 1000 mahasiswa yang hadir di Auditorium Unima.
Dalam sambutannya Ketua KPU Provinsi Sulut, Kenly Poluan, menyampaikan bahwa tujuan kegiatan ini adalah untuk meningkatkan partisipasi generasi muda terutama pemilih pemula dalam Pilkada serta memberikan pemahaman yang lebih mendalam mengenai proses demokrasi di Indonesia.
Kenly Poluan, yang juga merupakan alumni Unima, berharap bahwa kehadiran KPU Sulut di Unima dapat memberikan kontribusi pada peningkatan kualitas demokrasi di kalangan mahasiwa di Sulawesi Utara.
“Kita perlu memastikan bahwa Pilkada bukan sekadar prosesi lima tahunan, tetapi kualitas pelaksanaannya harus diperhatikan agar demokrasi berjalan dengan baik,” tegasnya.
Ia juga menambahkan bahwa kualitas Pilkada sangat dipengaruhi oleh kualitas para calon yang akan bertarung.
Oleh karena itu, pemilih diharapkan dapat menilai dengan bijak visi, misi, serta rekam jejak para pasangan calon, baik di tingkat provinsi maupun di 15 kabupaten/kota yang ada di Sulut.
Melalui teknologi informasi yang dimiliki KPU Sulut, mahasiswa dapat mengakses informasi terkait rekam jejak, visi misi, serta program kerja para calon.
Selain itu, Kenly Poluan juga menekankan pentingnya penerapan konsep ramah lingkungan dalam pelaksanaan Pilkada dan Pemilu.
Ia menjelaskan bahwa semua tahapan pemilihan akan senantiasa mengacu pada prinsip-prinsip tersebut.
“Semua program yang kami lakukan, kami berupaya melakukannya dengan prinsip ramah lingkungan. Saat ini, logistik dalam Pilkada dan Pemilu akan berorientasi pada bahan-bahan yang ramah lingkungan,” terangnya.
Kenly Poluan pun menyampaikan apresiasinya kepada Rektor Unima dan seluruh jajaran struktural kampus yang telah menerima kunjungan KPU Sulut.
Menurutnya, pertemuan ini penting dalam rangka menyelenggarakan pemilihan kepala daerah yang berkualitas.
“Kami akan segera melaksanakan tahapan penetapan pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Sulut serta calon bupati dan wakil bupati serta calon wali kota dan wakil walikota di Sulut. Selain itu, kami juga akan menetapkan rekapitulasi Daftar Pemilih Tetap (DPT) untuk Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Sulut,” jelasnya.
Sementara itu, Wakil Rektor III Bidang Kemahasiswaan Unima, Dr. Donal Ratu, S.Pd, M.Hum, yang mewakili Rektor Unima, Deitje Katuuk, menyatakan bahwa pihak Unima sangat mendukung kegiatan ini karena dapat memberikan pemahaman yang lebih baik kepada civitas akademika tentang seluruh tahapan Pilkada yang akan dilaksanakan secara serentak di Indonesia.
“Kami mengajak seluruh mahasiswa untuk mengikuti kegiatan ini dengan baik, karena akan sangat bermanfaat bagi pelaksanaan Pilkada di Sulut nanti,” ujarnya saat membuka kegiatan tersebut.