ZONAUTARA.com — Gunung Lokon yang berada di Kota Tomohon, Sulawesi Utara masih berstatus Siaga atau level III.
Perihal belum adanya perubahan status vulkanik Gunung Lokon tersebut sebagaimana disampaikan Kepala Pos Pengamatan Gunung Api Lokon dan Mahawu Farid Ruskanda.
“Masih level III sama dengan yang lalu,” ujar Farid saat dihubungi Zonutara.com, Rabu (15/01/20245).
Ia pun berharap para pendaki, wisatawan dan masyarakat untuk senantiasa mentaati imbauan pemerintah agar tidak beraktivitas di dekat kawah Tompaluan yang menjadi pusat aktivitas vulkanik Gunung Lokon.
Baca juga: Pemkot Tomohon Imbau Tak Ada Pendakian di Gunung Lokon
“Itu rekomendasi belum berubah sejak naik status. Jadi tetap itu ada larangan pendaki mendekati kawah Tompaluan. Jadi itu semua masuk di rekomendasi dan belum ada perubahan,” pungkasnya.
Diketahui, Badan Geologi Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) telah resmi menaikkan status Gunung Lokon dari level II (Waspada) ke level III (Siaga) pada 10 November 2024.