Pemkot Tomohon hadiri ibadah HUT ke-180 jemaat GMIM Kakaskasen Pniel

Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Setda Kota Tomohon O.D. S Mandagi mewakili Wali Kota Tomohon.

Indra Umbola
Penulis:
Editor: redaktur

ZONAUTARA.com — Pemerintah Kota (Pemkot) Tomohon menghadiri ibadah syukur HUT ke-180 Jemaat GMIM Kakaskasen Pniel yang dilaksanakan di gedung Gereja pada Selasa (28/01/2025).

Wakil Sekretaris BPMS Koordinasi Program Antar Bidang dan Urusan Rumah Tangga Kantor Sinode GMIM Pdt Christian Luwuk bertindak sebagai khadim dalam ibadah tersebut.

Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Setda Kota Tomohon O.D. S Mandagi yang mewakili Wali Kota Tomohon dalam sambutannya menyampaikan ucapan selamat ulang tahun ke-180 kepada seluruh Jemaat GMIM Kakaskasen Pniel.

Menurutnya, perayaan HUT ke180 itu dapat dijadikan sebagai sumber motivasi untuk meningkatkan pelayanan bahkan untuk menjalin kemitraan yang sinergis antar warga jemaat mau pun dengan pemeritnah dalam menghadirkan kehidupan yang damai sejahtera.

Lanjutnya, kebersamaan dan ketulusan pemberian diri dari para pelayan Tuhan harus ditopang oleh kesadaran seluruh warga jemaat untuk membangun karakter jemaat secara utuh sehingga dapat mendukung berbagai kebijakan dan program pemerintah demi mewujudkan masyarakat yang berdaya saing, maju dan sejahtera.

Ia mengajak seluruh umat Kristiani di Kota Tomohon terlebih khusus jemaat GMIM Kakaskasen Pniel untuk unjuk nilai-nilai hidup bersama, bergandengan tangan bahkan bekerja bersama-sama di tahun ini dan tahun-tahun mendatang.

“Pemerintah Kota Tomohon telah menetapkan berbagai program yang kesemuanya untuk kesejahteraan masyarakat, kiranya kita akan bersinergi dan mengedepankan nilai-nilai kebersamaan dan persatuan, untuk mencapai target dan sasaran dari setiap program prioritas dan kegiatan pembangunan di kota Tomohon,” ujarnya.

Ia juga mengajak untuk menanamkan semangat kebersamaan dan cinta kasih, serta tekad dan komitmen yang kuat untuk selalu hidup rukun, dan menjadi pribadi yang bijak.

“Serta marilah kita mempersembahkan hati yang penuh kasih bagi kemuliaan Allah dan menjadi pribadi yang selalu memancarkan damai sejahtera di manapun kita berada. Sehingga dengan demikian kita dapat membuat kehidupan bangsa dan daerah menjadi lebih baik dan semakin maju,” pungkasnya.

Ibadah HUT ini turut dihadiri oleh Ketua BPMW Kakaskasen Julien Sagai Karwur, para Pendeta, Guru Agama, Pekerja Gereja, Kostor, Pelayan Khusus, para Pendeta yang pernah melayani di jemaat GMIM Kakaskasen Pniel, Ketua Panitia Natal, Tahun baru dan HUT Jemaat Fanda Mamuaja bersama seluruh anggota, jajaran Pemkot Tomohon dan seluruh Jemaat GMIM Kakaskasen Pniel dari Kolom 1-32.



Jika anda merasa konten ini bermanfaat, anda dapat berkontribusi melalui DONASI. Klik banner di bawah ini untuk menyalurkan donasi, agar kami dapat terus memproduksi konten yang bermanfaat



TAGGED:
Share This Article
Follow:
Mengawali karir junalistik di tahun 2019, mulai dari media cetak hingga beberapa media elektronik sebelum akhirnya bergabung dengan Zonautara.com di tahun 2024.
Leave a Comment

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.