ZONAUTARA.com – Hujan deras yang melanda Kota Kotamobagu menyebabkan satu warga hanyut.
Terinformasi identitas warga yang hanyut adalah Ferry Alfried Rumangit (61), warga yang tinggal di dekat Sungai Agoan, Kelurahan Kotobangon, RT 18.
Pencarian korban pun terus dilakukan oleh tim gabungan dari TNI, Polri, Tagana dan Tim Respon Cepat (TRC) BPBD Kota Kotamobagu.
Kepala BPBD Asrianty menyampaikan pihaknya akan segera membangun pos di Kantor Kecamatan Kotamobagu Barat untuk memudahkan koordinasi pencarian korban.
“Selain itu, kita akan memasang lampu sorot di batas Kota, di sekitaran Taman Marlina Mongkonai,” ujarnya.

Di lain sisi, hingga berita ini diturunkan, upaya pencarian korban yang dilakukan masih belum membuahkan hasil.
“Iya, korbannya mmasih belum ditemukan,” ungkap salah seorang anggota TRC BPBD Kotamobagu saat ditemui di lokasi pencarian.
Diketahui sebelumnya, istri korban, Reyis Oro, mengatakan jika pada saat itu mereka sekeluarga sedang berada di kamar. Ketika hujan semakin deras, Reyis meminta suaminya untuk memeriksa barang-barang di belakang rumah, yang memang berada dekat dengan sungai.
“Dia kemudian membuka pintu dan air langsung masuk,” ujar Reyis.
Reyis mengungkapkan bahwa dirinya telah menyumbat lubang pembuangan air bekas cuci piring, namun di tempat itulah suaminya terpeleset dan jatuh.
“Saya meminta dia untuk segera naik,” jelas Reyis.
Namun, Ferry tetap berusaha menyelamatkan barang-barang mereka hingga akhirnya terseret arus deras dan hanyut.