ZONAUTARA.com – Andi Muhammad, pria asal Sulawesi Selatan jadi terkenal setelah tiba di tugu Zero Point di Kota Manado, Rabu 12 Februari 2025 dengan berjalan kaki dari Kota Maros di Sulawesi Selatan. Ia dikenal dengan sebutan Daeng Anpes yang mengantar namanya viral di media sosial.
Ditengah kegirangan publik mengapresiasi perjuangan Daeng Anpes berjalan kaki ribuan kilometer tersebut, beberapa akun Facebook justru memposting foto Daeng Anpes berada di dalam mobil. Postingan itu dapat di temuni di sini dan ini. Postingan ini pun menjadi perhatian warga.
Pasalnya Daeng Anpes mengaku melakukan petualangannya dengan berjalan kaki ribuan kilometer lintas Provinsi dengan jalan kaki. Postingan Daeng Anpes di dalam mobil itu juga menulis caption “Daeng so kase Bodok 1 Sulut” (Daeng sudah memobodohi masyarakat Sulut)
![[CEK FAKTA] : Daeng Anpes tidak sepenuhnya jalan kaki ke Manado 8 dang anpes](https://zonautara.com/wp-content/uploads/2025/02/daeng-anpas-03.jpg)
Lantas, benarkah Daeng Anpes tidak sepenuhnya jalan kaki dan menumpang mobil?
Pemeriksaan fakta:
Zonautara.com mencoba menelusuri lewat media sosial Facebook, dengan mengetikan kata kunci “Daeng Anpes”, dan menemukan video mirip dengan postingan yang menuduh Daeng Anpes melakukan penipuan.
Sebuah video reels yang di upload Randy Mamonto juga Gebby Lekumasar, dengan narasi di dalam video “Daeng Anpes naik mobil guys, Daeng Anpes naik mobil Guys. Tapi setelah finish.”
Baju yang dikenakan Daeng Anpes saat sedang berada di dalam mobil persis sama dengan baju yang ia kenakan saat moment mencapai finish di tugu Zero Point Kota Manado.
Dengan demikian, dapat dipastikan postingan yang menyebut bahwa Daeng Anpes tidak dalam mobil tidak sepenuhnya jalan kaki adalah konten menyesatkan (misleading content).
Video Daeng Anpes sedang naik mobil itu sendiri benar atau asli, tetapi konteks atau narasi yang ditambahkan bersifat menyesatkan, sehingga memicu kesalahpahaman atau penafsiran yang keliru.
Kesimpulan:
Konten yang menyebutkan bahwa Daeng Anpes tidak sepenuhnya jalan kaki menempuh jarak ribuan kilometer dari Sulawesi Selatan ke Manado, Sulawesi Utara adalah konten menyesatkan.
Setelah ditelusuri, video dalam konten itu sendiri benar, tetapi ditambahi dengan narasi yang menyesatkan: “Daeng so kase bodok 1 Sulut.”
Sumber :
https://www.facebook.com/share/r/1HCEYtWwTw