Christo Eman siap dukung program Pemprov Sulut

Hadiri Sulut Expo 2019 di Jakarta

Christo Senduk
Penulis: Christo Senduk

JAKARTA, ZONAUTARA.com – Ketua Sementara Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Tomohon Christo Bless Eman didampingi Wakil Ketua Sementara Carol JA Senduk menghadiri pembukaan Sulut Expo 2019, yang digelar di Gedung Smesco, Jakarta, Kamis (26/9/2019).

Kegiatan Sulut Expo yang pelaksanaan tahun ini berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya karena dilaksanakan di luar Sulut tersebut dibuka langsung oleh Gubernur Sulut Olly Dondokambey.

Tujuannya, untuk memperkenalkan potensi-potensi yang ada di Sulut kepada para investor nasional, sehingga investasi di berbagai bidang bisa masuk di Sulut.

Christo Eman mengatakan, pihaknya akan terus bersinergi dengan Pemerintah Kota (Pemkot) Tomohon dalam mendukung setiap kebijakan dan program dari Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sulut.

“Apalagi program-program tersebut akan meningkatkan Pendapatan Asli Daerah, serta meningkatkan kesejahteraan masyarakat lewat investasi dan pengembangan pariwisata,” ujar Eman yang turut didampingi Sekretaris DPRD Tomohon Fransiskus Lantang.

Menurut Christo, pihaknya pun akan terus mendorong Pemkot Tomohon agar tetap fokus pada pengembangan infrastruktur pariwisata, sehingga bisa berdampak pada kunjungan wisatawan domestik maupun internasional, sebagaimana program prioritas dari Pemprov Sulut.

Editor: Ronny Adolof Buol



Jika anda merasa konten ini bermanfaat, anda dapat berkontribusi melalui DONASI. Klik banner di bawah ini untuk menyalurkan donasi, agar kami dapat terus memproduksi konten yang bermanfaat



Share This Article
Editor
6 Comments

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.