“Made in Jerman” punya kasta tertinggi, China terburuk

Ronny Adolof Buol
Penulis Ronny Adolof Buol
Foto: Pixabay.com



ZONAUTARA.com – Lembaga survei YouGov merilis hasil survei produk buatan negara manakah yang paling diakui kualitasnya. Survei yang bekerjasama dengan University of Cambridge menunjukkan hasil bahwa produk Jerman berada di kasta tertinggi.

Produk dengan tulisan “made in Jerman” diakui memegang reputasi tertinggi di pasar Internasional. Sebanyak 50% responden dari 23 negara peserta survei memberi nilai positif bagi produk buatan Jerman, dan hanya 6% yang menilai negatif.

zonautara.com
Zonautara.com

Sesudah Jerman, produk dari Italia mendapat kepercayaan di urutan kedua, disusul Inggris dan Perancis. Dari 12 besar produsen barang, China merupakan produsen yang dinilai memiliki reputasi paling buruk. Meski secara global barang-barang “made in China” telah membanjiri pasar internasional.

Sementara produk Amerika berada pada rangking ketujuh.

“Studi kami menunjukkan bahwa negara asal produk memang masih memainkan peran penting dalam penilaian (konsumen),” kata Phillip Schneider, kepala pemasaran di YouGov Jerman.

Editor: Ronny Adolof Buol



Jika anda merasa konten ini bermanfaat, anda dapat berkontribusi melalui DONASI. Klik banner di bawah ini untuk menyalurkan donasi, agar kami dapat terus memproduksi konten yang bermanfaat



Share This Article
Follow:
Pemulung informasi dan penyuka fotografi
2 Comments
WP2Social Auto Publish Powered By : XYZScripts.com