ZONAUTARA.COM – Jumlah orang yang tertular virus corona di dunia kini sudah mencapai 8,9 juta orang, sebagaimana yang diupdate dari situs Worldometers pada Minggu (21/6/2020) pagi.
Dalam 24 jam terakhir, ada 156.923 orang dari seluruh dunia yang dilaporkan tertular covid-19, terbanyak berada di Amerika Serikat (AS), dimana 33.388 orang tertular dalam sehari.
Jumlah kasus positif terkonfirmasi covid-19 di AS kini sudah mencapai 2.330.578 kasus, dimana 121.980 orang meninggal, dan 972.941 bisa pulih atau sembuh.
Brasil kini berada di urutan kedua sesudah AS, sebagai negara dengan jumlah kasus positif covid-19 tertinggi dari 213 negara dan teritori yang melaporkan adanya penularan covid-19.
Di Brasil hingga Minggu pagi ini, sudah ada 1.070.139 orang yang terjangkit, dimana kematian ada sebanyak 50.058 dan yang sembuh mencapai 543.186 orang. Dalam sehari Brasil melaporkan ada 31.571 kasus baru positif.
Rusia menjadi urutan ketiga negara dengan kasus positif tertinggi, dimana hingga Minggu pagi, Rusia sudah mencatat 576.952 keasus positif.
Berikut daftar kasus positif covid-19 di beberapa negara sesuai dengan data yang diupdate dari Worldometers pada Minggu (21/6) pukul 11.00 WITA.
Kasus positif di Indonesia capai 45 ribu
Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 RI melaporkan bahwa pada Sabtu (20/6) kemarin, ada 1.226 kasus baru, yang membuat total kasus positif di Indonesia secara akumulatif sudah mencapai 45.029 kasus.
Jumlah orang sembuh juga terus naik secara signifikan, dimana ada sebanyak 534 orang sembuh dalam sehari, sehingga total orang sembuh sudah mencapai 17.883, dan total kematian menjadi 2.429 kematian.
Editor: Ronny Adolof Buol