bar-merah

Sudah 1.575 orang sembuh dari Covid-19 di Sulut, lampaui kasus aktif

Ilustrasi seorang petugas kesehatan di Manado. (Foto: Zonautara.com/Ronny A. Buol)

MANADO, ZONAUTARA.COM – Data dari Dinas Kesehatan Provinsi Sulawesi Utara, menyebutkan bahwa jumlah orang yang sembuh dari covid-19 sudah melampaui jumlah kasus aktif.

Rilis yang diterima oleh Zonautara.com yang memaparkan kondisi epidemiologis covid-19 hingga Jumat (7/8/202), di Sulut sudah ada 1.575 orang yang dinyatakan sembuh.

Angka orang sembuh itu merupakan total dari kasus positif terjangkit virus corona sejak awal ditemukan di Sulut, baik yang dinyatakan sembuh melalui follow up pemeriksaan laboratorium, maupun sembuh sesuai dengan kriteria Juknis Versi 5.

“Hari ini bertambah 88 orang yang dinyatakan sembuh,” tulis Juru Bicara Satgas Covid-19, Steaven Dandel melalui rilis, Jumat kemarin.

Adapun rasio kesembuhan covid-19 di Sulut berada pada angka 55,45 persen. Rasio ini masih lebih rendah dari rasio nasional yang berada pada angka 64 persen.

Hingga Jumat kemarin, total kasus konfirmasi positif di Sulut sudah mencapai 2.840 kasus.

“Hari ini ada 18 kasus baru konfirmasi yang berasal dari berbagai daerah,” tambah Dandel.

Dari 2.840 kasus konfirmasi positif tersebut, yang masih aktif ada sebanyak 1.127 kasus. Sementara yang meninggal total mencapai 138 kasus.



Jika anda merasa konten ini bermanfaat, anda dapat berkontribusi melalui DONASI. Klik banner di bawah ini untuk menyalurkan donasi, agar kami dapat terus memproduksi konten yang bermanfaat



Share This Article
WP2Social Auto Publish Powered By : XYZScripts.com