Hai, zonatarian! Siapa bilang kuliah itu sesuatu yang sia-sia? Sini, mari kita baca kembali informasi mengenai betapa kuliah itu juga baik loh buat kamu.
Apalagi buat para zonatarian student lain yang sempat diremehkan karena jurusan kuliahnya, tenang saja. Jangan sedih dulu.
coba cek berikut ini, kemungkinan besar jurusan kuliah kamu masuk dalam daftar dengan gaji tertinggi di tahun 2020.
Jurusan Teknologi Informasi
Di urutan teratas jatuh pada Teknologi Informasi. Berbanggalah yang dari lulusan fakultas teknik karena lulusan dari jurusan ini bisa mendapatkan upah sebanyak 2 miliar rupiah dalam satu tahun.
Jurusan Desain Produk
Mana nih para anak-anak Despro (Desain Produk)? Selamat yah, program studi kalian masuk sebagai salah satu jurusan dengan tingkat gaji yang berkisar dari 6-30 juta, berdasarkan laporan Word Economic Forum (WEF).
Jurusan Teknik Arsitektur
Wah, wah. Zonatarian student yang jurusan arsitektur patutlah kamu juga berbangga nih. Karena menurut WEF dalam empat tahun ke depan lulusan arsitektur dan insinyur akan semakin di cari.
Sehingga jangan kaget gajinya pun bisa dibilang fantastis, berkisar dari 7-70 juta per bulan.
Jurusan Teknik Perminyakan
Semua zonatarian people juga tahu nih, jurusan ini memang gajinya gak bisa diragukan lagi. Bedasarkan hasil survei dari College Sallary Report 2019, untuk pegawai yang masih pemula saja bisa digaji hingga 1,25 miliar rupiah dan untuk yang udah lebih senior bisa digaji total 2,3 miliar rupiah loh.
Gimana, enak yah, gaji banyak tapi pasti dibarengi dengan tanggung jawab pekerjaan yang juga berat tentunya.
Jurusan Kedokteran
Permisi zonatarian student yang dari kedokteran, kalian emang dari dulu banyak uang kok. Ketawa bareng yuk!
Tak heran mulai dari kuliahnya aja udah mahal, jadi jangan kaget jika kamu bisa digaji mulai dari 70 juta perbulan. Berdasarkan data dari WEF dengan kategori dokter spesialis yang memilih bekerja di pelosok daerah.