bar-merah

Ini pengeluaran yang bisa ditekan agar hemat saat pandemi

Ilustrasi (Sumber: Pexels)

ZONAUTARA.com – Semenjak adanya Pemberlakuakn Pembatasan Kegiatan Masyarajat (PPKM) di Indonesia, banyak kegiatan yang harus dilakukan di rumah. Hal tersebut tentu mengubah banyak hal, salah satunya adalah keuangan anda.

Selama melakukan Work From Home (WFH), mungkin acara dinas kantor di luar kota ditiadakan, atau proyek-proyek pun dihentikan. Hal tersebut tentu mempengaruhi pemasukan dalam keuangan anda.

Agar keuangan anda teratur, dan anda pun tahu bahwa mereka termanfaatkan untuk kebutuhan primer, Fidelity memberi rekomendasi untuk menabung di era pandemi dengan rasio 50:15:5.

50 persen dari pendapatan anda digunakan untuk kebutuhan yang esensial atau primer. 15 persen digunakan untuk tabungan pension, dan lima persennya digunakan sebagai tabungan darurat. 30 persen sisanya dapat anda gunakan untuk kebutuhan lainnya.

Meski pandemi telah menjadi tantangan tersendiri bagi kita dalam mengelola keuangan, namun ada beberapa pengeluaran yang bisa ditekan ketika pandemi datang. Apa saja?

Biaya makan di luar dan bersosialisasi

Sebelum pandemi melanda, makan-makanan di luar mungkin sudah menjadi kebiasaan bagi beberapa orang. Sadar atau tidak, makan-makanan di luar dapat menguras dompet anda dari pada membawa bekal saat bekerja atau sekolah. Ketika pandemi, anda hanya akan terus di rumah dan bisa memasak makanan anda sendiri.

Selain itu, anda juga bisa menekan pengeluaran untuk kebutuhan bersosialisasi. Pengeluaran untuk membeli kopi mahal ketika jam makan siang, atau nongkrong bersama rekan kerja dapat dihindari karena semua dilakukan secara daring.

Biaya transportasi

Ketika anda melakukan semua pekerjaan di rumah, maka tidak ada lagi kegiatan yang melibatkan transportasi. Anda tidak perlu mengeluarkan biaya bensin untuk mobil ketika pergi ke kantor. Cukup dengan duduk dan berhadapan dengan laptop, segala pekerjaan ada di situ. Alihkan biaya ini untuk keperluan lainnya yang lebih esensial.

Biaya untuk baju sehari-hari

Ketika bertemu dengan orang lain, penampilan fisik yang menarik menjadi salah satu hal yang penting untuk menciptakan impresi baik. Namun karena semuanya dilakukan daring, anda bisa mengikuti rapat atau kuliah dengan baju yang biasa-biasa saja.

Tidak banyak orang atau rekan anda yang akan mendidis apa yang anda kenakan. Anda tak perlu belanja baju terlalu banyak, alihkan biaya ini untuk tabungan anda di masa depan.



Jika anda merasa konten ini bermanfaat, anda dapat berkontribusi melalui DONASI. Klik banner di bawah ini untuk menyalurkan donasi, agar kami dapat terus memproduksi konten yang bermanfaat



Share This Article
WP2Social Auto Publish Powered By : XYZScripts.com