bar-merah

Gebyar September vaksinasi Covid-19 dimulai sasar remaja di Sulut

Vaksinasi anak di Kabupaten Bolmut beberapa waktu lalu. (Foto Prokopim pemkab Bolmut)

ZONAUTARA.COM- Dalam rangka percepatan vaksinasi Covid-19 bagi remaja usia 12-17 tahun, pemerintah Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) menyelenggarakan “Gebyar September vaksinasi Covid-19 bagi Remaja” di seluruh Kabupaten Kota.

Juru bicara satuan tugas (satgas) penanganan Covid-19 Sulut Steaven Dandel mengatakan kegiatan ini telah dimulai pada Rabu 1 September 2021.

“Yang telah digelar di dua kabupaten Kota yakni Kota Bitung dengan total divaksin adalah 2339 anak dan Kabupaten Minahasa Tenggara total divaksin adalah 970 anak. Kegiatan ini akan berlangsung terus hingga mencapai cakupan dosis dua,” ujarnya.

Selanjutnya berdasarkan pengumuman satgas Covid-19 Sulut per Rabu 1 September 2021, kasus sembuh Covid-19 mencapai 430 kasus. Pertambahan kasus baru sebanyak 207 pasien. Sehingga, kini akumulasi kasus positif Covid-19 di Sulut sejak Maret 2020 hingga kini menjadi 32.449 kasus. Selain itu yang tutup usia ada 6 orang sehingga total yang meninggal mencapai 956 orang.

Dandel mengimbau kepada seluruh lapisan masyarakat untuk benar-benar lebih ketat untuk mentaati protokol kesehatan 6M.

“Yakni memakai masker, mencuci tangan dengan sabun, menjaga jarak lebih dari 2 meter, menghindari kerumunan, mengurangi mobilitas dan menghindari makan bersama,” ujarnya.

| Ronny Buol



Jika anda merasa konten ini bermanfaat, anda dapat berkontribusi melalui DONASI. Klik banner di bawah ini untuk menyalurkan donasi, agar kami dapat terus memproduksi konten yang bermanfaat



Share This Article
WP2Social Auto Publish Powered By : XYZScripts.com