bar-merah

Sekolah tatap muka di Bolmut, Bupati ingatkan jangan sampai terjadi kerumunan

Bupati Bolmut Depri Pontoh saat mengunjungi sekolah dalam pembelajaran tatap muka. (Foto Rahmat Tegila Prokopim pemkab Bolmut)

ZONAUTARA.COM- Bupati Bolaang Mongondow Utara (Bolmut) Depri Pontoh terus memastikan agar sekolah tatap mula di Bolmut benar-benar mematuhi protokol kesehatan. Salah satunya saat berkunjung dibeberapa sekolah yang ada di Kecamatan Pinogaluman, Bolmut 7 September 2021.

“Pihak sekolah harus mempersiapkan segala sesuatu yang berhubungan dengan prosedur protokol kesehatan di sekolah,” tegas Bupati.

Sebagai langkah awal sekolah tatap muka secara langsung agar pihak sekolah mengatur shift di masing-masing kelas sehinga tidak terjadi kerumunan peserta didik.

“Saya juga meminta agar Sekolah terus membenahi fasilitas kesehatan dalam upaya memutus mata rantai penyebaran Covid-19 di sekolah,” ungkapnya.

Dalam pelaksanaan pembelajaran tatap muka terbatas harus mengikuti persyaratan-persyaratan dan ketentuan yang berlaku.

Serta dalam pelaksanaan kegiatan belajar mengajar harus mematuhi protokol kesehatan Covid-19 yang sangat ketat dan disiplin selama jam pembelajaran dilaksanakan sampai dengan jam pembelajaran selesai.

“Saya berharap kepada para guru untuk dapat mengawasi para murid pada waktu jam belajar disekolah dengan sangat ketat dan disiplin mematuhi protokol kesehatan,” ujarnya.



Jika anda merasa konten ini bermanfaat, anda dapat berkontribusi melalui DONASI. Klik banner di bawah ini untuk menyalurkan donasi, agar kami dapat terus memproduksi konten yang bermanfaat



Share This Article
WP2Social Auto Publish Powered By : XYZScripts.com