bar-merah

Gladian Daerah Sulut ditutup, FKPA ingin beri manfaat kepada seluruh pecinta alam

ZONAUTARA.com – Gladian Saerah Sulawesi Utara (Sulut) resmi ditutup pada Minggu 14/11/2021, setelah dilaksanakan sejak 10 November dengan dengan melibatkan 90 peserta dari 30 perwakilan Kelompok Pecinta Alam (KPA) dan beberapa freelance. Adapun lokasi pelaksanaan Gladian Sulut ini di camping ground Manado Treetop Zipline Park.

Dalam sambutannya, Ketua FKPA Manado Ahmad Bagenda berharap kegiatan Gladian mampu memberi manfaat kepada seluruh pecinta alam yang ada di Sulawesi Utara.

“Semoga semua materi yang diberikan dapat memberi manfaat kepada seluruh pecinta alam,” ungkap Ahmad.

Dalam laporannya Ahmad menyebut bahwa dari 90 perserta yang terdaftar, hanya ada 60 peserta yang mampu menyelesaikan semua materi sampai selesai dan berhak menerima sertifikat kegiatan.

ZONAUTARA.com

Ahmad juga berharap, kedepan setiap daerah di Sulut dapat menggelar Gladian seperti ini, yang tentunya diisi dengan berbagai materi yang menunjang kemampuan pecinta alam.

Dalam penutupan hadir pula Rubby Worek selaku Dewan Pembina FKPA Sulut.

“Melalui gladian ini teman-teman pecinta alam mampu memperlakukan alam dan semesta dengan baik, dan tetap membangun silaturahmi antar sesama pecinta alam,” ujar Rudy.

Adapun materi yang diberikan selama Gladian Daerah Sulut dilaksanakan, adalah:

1. 𝘽𝙞𝙟𝙖𝙠 𝙗𝙚𝙧𝙥𝙡𝙖𝙨𝙩𝙞𝙠 (PT. Aqua Investama Aermadidi)
2. 𝙈𝙖𝙣𝙖𝙟𝙚𝙢𝙚𝙣 𝙥𝙚𝙧𝙟𝙖𝙡𝙖𝙣𝙖𝙣 (Wanadri/Bios Lariwu)
3. 𝙆𝙤𝙣𝙨𝙚𝙧𝙫𝙖𝙨𝙞 𝙖𝙡𝙖𝙢 𝙗𝙚𝙧𝙗𝙖𝙨𝙞𝙨 𝙚𝙙𝙪𝙠𝙖𝙨𝙞 (Balai Taman Nasional Bunaken/Hendriek Rundengan)
4. 𝙆𝙤𝙣𝙨𝙚𝙧𝙫𝙖𝙨𝙞 𝙠𝙚𝙖𝙣𝙚𝙠𝙖𝙧𝙖𝙜𝙖𝙢𝙖𝙣 𝙝𝙖𝙮𝙖𝙩𝙞 (Yayasan Kinatoan Pelestarian Alam Sulawesi/Yunita Siwi)
5. 𝙊𝙧𝙞𝙚𝙣𝙩𝙚𝙧𝙞𝙣𝙜 (FONI Sulawesi Utara/Julian Manopo)
6. 𝙒𝙞𝙡𝙙 𝙖𝙣𝙞𝙢𝙖𝙡 𝙬𝙚𝙡𝙛𝙖𝙧𝙚 (Pendidikan Konservasi Tangkoko/Stephan Lentey)
7. 𝘿𝙖𝙨𝙖𝙧 𝙘𝙡𝙞𝙢𝙗𝙞𝙣𝙜 (FPTI Manado/Octries Katameri)
8. 𝙎𝙞𝙣𝙜𝙚𝙡 𝙧𝙤𝙥𝙚 𝙩𝙚𝙘𝙝𝙣𝙞𝙘 (FPTI Sulawesi Utara/Octries Katameri)
9. 𝙑𝙚𝙧𝙩𝙞𝙘𝙖𝙡 𝙧𝙚𝙨𝙘𝙪𝙚 (Kantor SAR Manado/Steven Lumowa)
10. 𝙁𝙤𝙩𝙤𝙜𝙧𝙖𝙛𝙞 𝙙𝙖𝙣 𝙟𝙪𝙧𝙣𝙖𝙡𝙞𝙨𝙩𝙞𝙠 (Zona Utara/Rony Buol)
11. 𝘽𝙪𝙨𝙝𝙘𝙧𝙖𝙛𝙩 (North Sulawesi Bushcraft Community/Onto Kalatiku)
12. 𝙉𝙖𝙫𝙞𝙜𝙖𝙨𝙞/𝙨𝙚𝙖𝙧𝙘𝙝 𝙖𝙣𝙙 𝙧𝙚𝙨𝙘𝙪𝙚 (Kantor SAR Manado/Steven Lumowa)
13. 𝙀𝙫𝙖𝙠𝙪𝙖𝙨𝙞, 𝙨𝙩𝙖𝙗𝙞𝙡𝙞𝙨𝙖𝙨𝙞 𝙙𝙖𝙣 𝙩𝙧𝙖𝙣𝙨𝙥𝙤𝙧𝙩𝙖𝙨𝙞 (Unit SAR Sulawesi Utara)
14. 𝙀𝙘𝙤𝙚𝙣𝙯𝙞𝙢 𝙙𝙖𝙣 𝙗𝙞𝙤𝙙𝙚𝙜𝙞𝙨𝙩𝙚𝙧 (Perkumpulan Konservasi Talun Kentur/Denny Taroreh dan Jemmy Pantolaeng)
15. 𝙒𝙖𝙬𝙖𝙨𝙖𝙣 𝙠𝙚𝙥𝙚𝙘𝙞𝙣𝙩𝙖𝙖𝙡𝙖𝙢𝙖𝙣 (Wildlife Conservation Society/Herman Teguh)
16. 𝙆𝙚𝙨𝙪𝙣𝙜𝙖𝙞𝙖𝙣 𝙙𝙖𝙣 𝙠𝙤𝙢𝙪𝙣𝙞𝙩𝙖𝙨 𝙥𝙚𝙙𝙪𝙡𝙞 𝙨𝙪𝙣𝙜𝙖𝙞 (Komunitas Peduli Sungai/Ferdy Pangalila)
17. Kepetualangan : antara profesi dan hobby oleh Broery Sondakh
18. 𝙀𝙢𝙚𝙧𝙜𝙚𝙣𝙘𝙮 𝙛𝙞𝙧𝙨𝙩 𝙧𝙚𝙨𝙥𝙤𝙣𝙨𝙚 (Luley Dive Centre/Anwar Pataria)
19. 𝙋𝙚𝙧𝙩𝙤𝙡𝙤𝙣𝙜𝙖𝙣 𝙥𝙖𝙙𝙖 𝙥𝙚𝙧𝙢𝙪𝙠𝙖𝙖𝙣 𝙖𝙞𝙧 (Kantor SAR Manado)



Jika anda merasa konten ini bermanfaat, anda dapat berkontribusi melalui DONASI. Klik banner di bawah ini untuk menyalurkan donasi, agar kami dapat terus memproduksi konten yang bermanfaat



Share This Article
WP2Social Auto Publish Powered By : XYZScripts.com