bar-merah

Presiden Ukraina Zelenskyy Serukan Bantuan Lebih Banyak Senjata

Para pejabat militer Ukraina, Jumat (27/1) mengatakan pasukan Rusia melanjutkan ofensif di Ukraina, menekankan tentang perlunya lebih banyak lagi senjata Barat.

Para pejabat setempat melaporkan gempuran hebat di bagian utara, timur laut dan timur Ukraina.

Dalam pidato hariannya, Kamis, Presiden Ukraina Volodymyr Zelenskyy menyatakan bersyukur karena semakin banyak negara yang menjanjikan senjata canggih, termasuk tank, dan pada saat bersamaan menekankan perlunya mempercepat pengiriman sistem persenjataan yang dijanjikan.

Satu-satunya cara untuk menghentikan “agresi Rusia ini,” kata Zelenskyy, adalah dengan “senjata yang cukup.”

“Negara teroris tidak akan memahami yang lain-lainnya,” ujarnya.

Rusia meluncurkan serangan rudal baru terhadap beberapa lokasi di Ukraina pada hari Kamis, menewaskan 11 orang dan mencederai 11 lainnya, lapor pihak berwenang.

Layanan Darurat Negara mengatakan serangan-serangan menghantam 11 wilayah di berbagai penjuru negara itu. Angkatan Udara Ukraina mengatakan Rusia menembakkan 55 rudal, dengan sebagian besar ditembak jatuh Ukraina. Tiga puluh lima bangunan rusak dalam serangan itu. [uh/ab]

Sumber



Jika anda merasa konten ini bermanfaat, anda dapat berkontribusi melalui DONASI. Klik banner di bawah ini untuk menyalurkan donasi, agar kami dapat terus memproduksi konten yang bermanfaat




Artikel ini terbit atas kerjasama afiliasi Zonautara.com dengan Voice of America (VOA) Indonesia
Share This Article
WP2Social Auto Publish Powered By : XYZScripts.com