bar-merah

8 ide cemilan untuk nonton film bareng keluarga yang lezat

film
Ilustrasi dari Pixabay.com (Foto: UousafButtha)

ZONAUTARA.com – Nonton film bersama keluarga adalah salah satu cara yang menyenangkan untuk menghabiskan waktu berkualitas bersama. Saat anda sedang berkumpul di ruang keluarga, suasana akan semakin menyenangkan jika memiliki beberapa cemilan lezat untuk menemani nonton film. Jika ingin mendapatkan cemilan untuk nonton film, tidak perlu bingung karena ada 8 rekomendasi cemilan yang cocok untuk Anda.

8 ide cemilan untuk nonton film bareng keluarga

Ada banyak jenis cemilan yang bisa menjadi teman saat nonton film bersama dengan keluarga. Berikut adalah 8 ide cemilan yang sempurna untuk menikmati momen nonton film bersama keluarga:

1. Popcorn Gurih

Popcorn adalah salah satu cemilan yang banyak dipilih oleh masyarakat dan memang sangat populer sebagai teman nonton film. Anda bisa menikmati popcorn dengan rasa yang sesuai dengan kesukaan.

Saat ini banyak pilihan rasa popcorn misalnya saja seperti popcorn original, popcorn keju, popcorn pedas dan lain sebagainya. Jika anda membuatkan sendiri, maka bisa mengkreasikan popcorn tersebut dengan berbagai macam bumbu agar semakin nikmat.

2. Nachos dengan Salsa

Siapa yang bisa menolak nachos renyah yang disajikan dengan salsa segar? Cemilan ini bisa menjadi sesuatu yang akan membuat mau menonton bersama keluarga terasa seperti di bioskop.

3. Pizza Mini

Rekomendasi cemilan untuk nonton film selanjutnya adalah pizza mini. Cemilan ini sangat mudah dibuat dan anda juga bisa mengreasikannya dengan berbagai macam topping sesuai selera. Pizza mini bisa dinikmati bersama dengan berbagai macam keripik agar menonton film semakin meriah.

4. Keripik Kentang Buatan Sendiri

Tidak dipungkiri jika keripik kentang adalah salah satu cemilan andalan untuk berbagai macam momen termasuk saat nonton film bersama dengan keluarga. Anda bisa membuat sendiri keripik kentang kemudian menggorengnya dan menaburi kentang tersebut dengan berbagai macam bumbu sesuai selera.

Cemilan ini juga termasuk salah satu cemilan yang sangat mudah dibuat karena bahan yang dibutuhkan tidak terlalu banyak.

5. Kacang Mede

Anda tentu sangat menyukai kacang mede. Kacang yang satu ini memiliki cita rasa yang gurih dan sangat lezat. Meskipun tidak ditambah dengan bumbu apapun, kacang mede tetap bisa menjadi cemilan terbaik saat nonton film bersama keluarga.

6. Kacang Tanah

Kacang tanah juga sangat direkomendasikan untuk anda yang ingin menonton film dengan keluarga. Kacang tanah bisa diolah menjadi berbagai macam jenis cemilan mulai dari kacang sangrai, kacang bawang, hingga kacang rebus.

Jika ingin menikmati suasana nonton film yang seru, anda bisa membuat cemilan ini terlebih dahulu. Namun apabila ingin yang lebih praktis Anda bisa juga langsung produk jadi saja.

7. Keripik Pisang

Keripik pisang adalah salah satu keripik yang sangat mudah ditemui di Indonesia. Cemilan yang satu ini memiliki cita rasa yang khas yaitu manis dan gurih yang menyatu. Rasa keripik pisang bahkan saat ini juga semakin bervariasi. Anda bisa menemukan keripik pisang yang dibalut dengan coklat, crispy pisang pedas dan berbagai macam rasa unik lainnya.

8. Keripik Buah

Apabila anda lebih menyukai cemilan sehat, keripik buah kering bisa menjadi pilihan yang tepat. Keripik buah saat ini bisa didapatkan dengan mudah baik itu dengan membelinya secara online maupun offline. Cemilan ini akan membuat anda merasa tenang karena kayak vitamin dan tetap cocok untuk menemani kegiatan anda menonton film dengan keluarga.

Sekarang, setelah anda memiliki daftar cemilan yang lezat, inilah saat yang tepat untuk mencari tahu bagaimana anda dapat membeli semua cemilan ini dengan harga terbaik. Anda beruntung, karena saat ini Blibli sedang mengadakan Promo Semarang.

Dapatkan diskon besar-besaran dan penawaran menarik untuk semua jenis makanan ringan Semarang yang anda butuhkan. Momen nonton bersama keluarga akan semakin seru dengan rekomendasi cemilan untuk nonton film yang telah disebutkan di atas. Jangan lupa langsung saja beli cemilan kesukaan di Blibli.



Jika anda merasa konten ini bermanfaat, anda dapat berkontribusi melalui DONASI. Klik banner di bawah ini untuk menyalurkan donasi, agar kami dapat terus memproduksi konten yang bermanfaat



Share This Article
WP2Social Auto Publish Powered By : XYZScripts.com