ZONAUTARA.com – Tergabung dalam Tim 2 Tarawih Keliling Pemerintah Kota (Pemkot) Kotamobagu, Dai’ Polri Polres Kotamobagu, Aiptu Herdianto Mamonto, memberikan kultum (kuliah tujuh menit) saat menjalankan ibadah salat Tarawih di Masjid Ummul Qura’ Desa Moyag Tampoan, Kecamatan Kotamobagu Timur, Selasa (04/03/2025).
Kultum dengan tema “Keutamaan Bulan Ramadan” memberikan kesan yang mendalam untuk masyarakat yang turut hadir saat salat Isya, Tarawih, dan Witir.
Yayat Kiaymodjo (31) warga setempat mengungkapkan, kultum yang disampaikan oleh Aiptu Herdianto Mamonto, sangat berkesan.
“Sangat bagus, memberikan siraman rohani bagaimana kita yang menjalankan ibadah di bulan suci Ramadan ini agar lebih baik lagi,” ungkap Yayat saat diwawancarai seusai salat Tarawih.
***