bar-merah

BREAKING NEWS: Tsunami Landa Palu dan Donggala Hingga 2 Meter

zonautara.com
Screen capture video amatir

MANADO, ZONAUTARA.com – BMKG memastikan telah terjadi tsunami di Palu dan Donggala. Tsunami mencapai ketinggian 1,5 meter hingga 2 meter.

Kepala Pusat Gempa dan Tsunami BMKG Rahmat Triyono memastikan bahwa tsunami terjadi cukup tinggi.

“Kami belum data konkret, tapi ketinggian antara 1,5 meter sampai 2 meter,” kata R hmat, dalam wawancara kepada Kompas TV, Jumat malam.

Gempa besar berkekuatan 7,7 yang mengguncang Donggala, Sulawesi Tengah pada Jumat (28/9/2018) dipastikan disertai tsunami.

Menurut BMKG, tsunami terjadi di Palu, Donggala, dan Mamuju. Namun, hingga saat ini belum dapat dipastikan apakah ada korban atau jumlah kerugian akibat tsunami.

 

Sumber: Kompas.com



Jika anda merasa konten ini bermanfaat, anda dapat berkontribusi melalui DONASI. Klik banner di bawah ini untuk menyalurkan donasi, agar kami dapat terus memproduksi konten yang bermanfaat



Share This Article
WP2Social Auto Publish Powered By : XYZScripts.com