bar-merah

Pengabdian prajurit TNI melalui TMMD

BITUNG, ZONAUTARA.com – Merupakan wujud nyata pengabdian prajurit TNI kepada masyarakat secara langsung, karna melalui TMMD, TNI bersama masyarakat akan bersatu padu membangun desa dari ketertinggalan.

Hal ini disampaikan oleh Dansatgas TMMD ke-105 Kodim 1310/Bitung (26/7), saat meninjau ke lokasi pelaksanaan TMMD ke-105 di Kelurahan Duasudara Kecamatan Ranowulu Kota Bitung.

Dansatgas juga mengucapkan terima kasih kepada masyarakat Kelurahan Duasudara Kecamatan Ranowulu, yang telah memberikan lahan perkebunannya untuk dijadikan jalan.

“Kita memang sangat membutuhkan dukungan masyarakat dalam pelaksanaan kegiatan TMMD, mudah mudahan masyarakat di tiga kelurahan ini nampaknya sangat mendukung dengan memberikan lahan perkebunannya dijadikan jalan,” ucap Dansatgas, (27/7/2019).

Kegiatan TMMD merupakan salah satu bukti nyata pengabdian prjurit TNI kepada masyarakat dengan cara bahu membahu membangun desa dari ketertinggalan.

“Terima kasih atas penyampaian ucapan apresiasinya. Perlu diketahui program TMMD itu merupakan tugas dan wujud bakti kami, mewujudkan pembangunan untuk kesejahteraan masyarakat,” katanya.



Jika anda merasa konten ini bermanfaat, anda dapat berkontribusi melalui DONASI. Klik banner di bawah ini untuk menyalurkan donasi, agar kami dapat terus memproduksi konten yang bermanfaat



Share This Article
WP2Social Auto Publish Powered By : XYZScripts.com