ZONAUTARA.com – Indonesia menjadi negara yang menyumbang nilai ekonomi digital terbesar di kawasan Asia Tenggara. Riset Google dan Temasek mengindikasikan, nilai ekonomi digital Indonesia akan terus tumbuh hingga 2025.
Pada 2019, nilai ekonomi digital Indonesia diprediksi akan mencapai US$ 40 miliar dan tumbuh tiga kali lipat menjadi US$ 133 miliar pada 2025.
Diurutan kedua ada Thailand dengan nilai US$ 16 pada 2019, menyusul Vietnam.
E-commerce merupakan pendorong utama pertumbuhan ekonomi digital di Asia Tenggara berkat berbagai promosi yang menarik, hiburan yang tersedia di dalam aplikasi, dan pengantaran yang lebih cepat.
Pasar e-commerce di Asia Tenggara diprediksi meningkat dari US$ 38,2 miliar pada 2019 menjadi US$ 153 miliar pada 2025.
Sumber: Databoks Katadata