Gelar reses, Hudson nyatakan siap kawal aspirasi masyarakat

Christo Senduk
Penulis: Christo Senduk

TOMOHON, ZONAUTARA.com Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Tomohon Hudson Bogia menggelar reses di Kelurahan Rurukan, Kecamatan Tomohon Timur, Senin (9/12/2019).

Hudson merupakan Legislator Tomohon dari Daerah Pemilihan (Dapil) Satu meliputi Tomohon Barat, Tomohon Tengah dan Tomohon Timur.

Saat melakukan reses, Hudson didampingi Kabag Keuangan Djonie Sualang yang bertindak sebagai moderator dan Kasubag Fasilitasi Penganggaran dan Pengawasan Melfien Kountul.

Dalan reses tersebut, berbagai saran, masukan dan kritik dari masyarakat diterimanya.

”Yang pasti, apa yang disampaikan oleh masyarkat akan menjadi bahan kami untuk diteruskan ke pihak eksekutif,” pungkas politisi PDIP ini.

Editor : Christo Senduk



Jika anda merasa konten ini bermanfaat, anda dapat berkontribusi melalui DONASI. Klik banner di bawah ini untuk menyalurkan donasi, agar kami dapat terus memproduksi konten yang bermanfaat



TAGGED:
Share This Article
Editor
Leave a Comment

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.