bar-merah

Lagi hadapi masalah dan ingin menyerah? Mungkin kamu perlu mencoba ini

Foto oleh Kasuma dari Pexels

ZONAUTARA.com – Salah satu latihan terbaik untuk diri kamu menjadi seorang yang lebih baik dan lebih kuat, adalah dengan merelakannya berani menghadapi berbagai tantangan di kehidupan.

Sebuah keputusan yang harus kamu ambil, bukan karena dirimu tak merasa takut. Tapi, inilah bagian dari proses dan pendewasaan, yaitu kehadiran dari sebuah keadaan yang begitu sulit bagimu.

Namun, tentu dalam proses mematangkan dan mendewasakan ini. Akan ada titik di mana dirimu begitu merasa sendiri dan lelah dalam mencoba dan melewatinya.

Langkah akan terasa berat dan pastinya muncul keinginan dalam benakmu untuk menyerah saja dan berhenti di sini.

Perasaan menyerah ini merupakan hal pasti dan tak dapat kamu tolak kehadirannya. Tapi, dengan berbagai rasa lelah dan keinginan berhenti tersebut.

Cobalah bagi kamu untuk melihat kembali, mungkin dalam perjalananmu menghadapinya dirimu terlalu memaksakan memikul itu sendiri.

Kamu merasa orang di sekitarmu tidak bisa memahami bagaimana situasi mu saat ini

Kamu mungkin seorang yang berpikir bahwa saat ini, banyak orang di sekitarmu tidak mengerti dan tak bisa merasakan tentang situasi yang kamu alami saat ini. Kehadiran mereka tidak bisa menolongmu.

Tapi, pastikanlah lagi. Mungkin dirimulah yang menolak kehadiran tersebut. Tidak menyadari betapa mungkin kehadiran mereka merupakan suatu bentuk dukungan yang selama ini kamu lihat dari sisi yang salah.

Ingat, seberapa kuat pun kamu. Dirimu tetap membutuhkan sosok pendukung dan hal itu sebenarnya sudah ada dan diberikan oleh Tuhan dalam tiap perjalanan hidupmu, sadar atau tidaknya dirimu.

Kamu merasa memikul nya sendiri hanya karena kamu ingin terlihat kuat didepan banyak orang

Jangan memaksa untuk hal yang satu ini. Kamu tetaplah manusia biasa, yang penuh perasaan dan batas kemampuan baik dari segi fisik dan rohani.

Menghadapi proses bukan berarti kamu harus terus tampil kuat, bukan?Terimalah batas kemampuan dirimu, dan belajarlah untuk mencintai keterbatasan itu. Tidak perlu memaksa, karena kita hanyalah manusia.

Perasaan memikul masalah sendiri adalah bukti bahwa kamu meragukan kehadiran dan pertolongan Tuhan

Tuhan tidak jauh dan tak pernah jauh dari dirimu. Dalam setiap proses atau masalah yang kamu hadapi, Tuhan selalu ada di sana dan bahkan sangat dekat.

Tuhan juga tahu bahwa kamu memiliki keterbatasan untuk menghadapi situasi yang ada sekarang, karena dialah yang menciptakanmu.

Jadi, jika saat ini kami merasa dirimu sedang menghadapi banyak masalah dan merasa sudah begitu lelah dan ingin menyerah. Ingat, jangan memikul nya sendiri. Datang saja pada Tuhan, mendekat padanya dan minta kekuatan dariNya.

Semangat, ya, kamu pasti bisa. Istirahatlah jika lelah dan berjalanlah lagi setelah kekuatanmu yang luar biasa itu pulih kembali.



Jika anda merasa konten ini bermanfaat, anda dapat berkontribusi melalui DONASI. Klik banner di bawah ini untuk menyalurkan donasi, agar kami dapat terus memproduksi konten yang bermanfaat



Share This Article
WP2Social Auto Publish Powered By : XYZScripts.com