PON XX 2021: Medali Emas kembali diraih Papua pada cabor sepatu roda putri

Kontributor
Penulis Kontributor
Sumber: Website resmi PON Papua



ZONAUTARA.COM — Medali emas kembali berhasil diraih kontingen Papua. Kali ini dari cabang olahraga sepatu roda nomor Individual Time Trial (ITT) 100 meter Putri, Senin (27/09/2021).

Laga yang digelar di Klemen Tinal Roller Sport Stadium, Bumi Perkemahan (Buper) Waena, Kota Jayapura ini dimenangkan oleh Ghea Ivana Kusuma Rachman, dengan menghasilkan waktu tercepat 10,170 detik.

Sementara, posisi kedua ditempati oleh Rifa Moza Rizqia (Kalimantan Timur), dengan catatan waktu 10, 286 detik, disusul Saskia Rahma Nandita (Banten), dengan catatan waktu 10,425 detik.

Diposisi keempat dan kelima, masing-masing diraih Nurul Zahwa (Maluku Utara) dengan 11,210 detik dan Khansa Nayra Qatrinnada (Sumatera Utara) dengan 11,160 detik.

Atas kemenangan tersebut, Ghea mengaku senang dan bangga berhasil memberikan medali untuk daerahnya.

“Saya senang dan bangga tentunya,” ucap Ghea.



Jika anda merasa konten ini bermanfaat, anda dapat berkontribusi melalui DONASI. Klik banner di bawah ini untuk menyalurkan donasi, agar kami dapat terus memproduksi konten yang bermanfaat



Share This Article
Leave a comment
WP2Social Auto Publish Powered By : XYZScripts.com