bar-merah

Hasil undian Uber Cup 2024: Tim Uber Indonesia vs Thailand di perempat final

Gregoria Mariska Tunjung tunggal putri Tim Uber Indonesia (Foto @tim.adhoc.pbsi)

ZONAUTARA.com – Tim bulutangkis Uber Indonesia, Apriyani Rahayu dan kawan-kawan dipastikan akan menghadapi Tim Uber Thailand pada laga perempat final Uber Cup 2024.

Hasil ini keluar setelah BWF melakukan undian pada hari Rabu 1 Mei 2024 melalui siaran live streaming Instagram dan Youtube milik BWF.

Tim Uber Indonesia sebelumnya harus puas menjadi runner up grup setelah kalah 3-2 atas Jepang pada laga penentuan juara grup hari Rabu (1/5) kemarin.

Bermain di Hi Tech Zone Sports Centre, Chengdu, Shichuan, China. Apriyani dan kawan-kawan tampil heroik hadapi Jepang.

Laga pembuka dari Gregoria Mariska berhasil menampilkan permainan heroik melawan Akane Yamaguchi. Gregoria berhasil tumbangkan Akane dengan skor 17-21, 21-17 dan 21-13. Gregoria pun membawa timnya menang dengan skor 1-0 atas Jepang.

Partai kedua dari ganda putri harus mengakui kekalahan, Fadia/Mayasari pasangan gado-gado ini harus akui kekalahan dengan skor 9-21, 22-20 dan 16-21 atas lawannya Shida/Matsuyama.

Partai ketiga, Jepang kembali mengambil kemenangannya. Lewat pemain tunggal putri dua Aya Ohori yang sukses menumbangkan tunggal putri Indonesia Ester Wardoyo dengan skor 21-14, 20-22 dan 21-18. Skor tim menjadi 2-1 atas keunggulan Jepang.

Pada partai penentu juara grup, ganda putri junior Indonesia Puspitasari/Rose harus mengakui keunggulan ganda Jepang Miyaura/Sakuramoto, 21-9 dan 21-15. Hasil ini membawa Jepang unggul 3-1 atas Indonesia.

Walaupun tertinggal dengan perolehan skor tim. Partai penutup dari tunggal putri Indonesia Komang Ayu Cahya Dewi memperkecil ketertinggalan menjadi 3-2 atas Jepang. Komang berhasil mengalahkan tunggal Jepang Tomoka Miyazaki dengan skor 21-12, 14-21 dan 21-13.

Sehabis laga penentuan juara grup, BWF kemudian menggelar pengundian babak perempat final melalui live streaming Instagram dan Youtube di akun BWF.

Hasilnya ada China dan Jepang di top half, Thailand dan Korea di bottom half yang di mana masing-masing negara ini keluar sebagai juara di grupnya.

Indonesia kemudian mendapat undian dengan melawan Thailand yang ada di bottom half, kemudian disusul Korea vs Taipei, Jepang vs India dan China vs Denmark.

Laga perempat final Uber 2024 Indonesia vs Thailand nanti akan diselenggarakan pada Jumat (3/5) di Hi Tech Zone Sports Centre, Chengdu, Shichuan, China.



Jika anda merasa konten ini bermanfaat, anda dapat berkontribusi melalui DONASI. Klik banner di bawah ini untuk menyalurkan donasi, agar kami dapat terus memproduksi konten yang bermanfaat



Share This Article
WP2Social Auto Publish Powered By : XYZScripts.com