ZONAUTARA.com – Penjabat (Pj) Wali Kota Kotamobagu Abdullah Mokoginta, didampingi Forkopimda meninjau titik-titik lokasi banjir yang terjadi di Kotamobagu pada Kamis, (30/1/2025).
Dari empat lokasi yang ditinjau langsung oleh Pj Wali Kota bersama Forkopimda, warga dari puluhan rumah yang terendam banjir kini berusaha menyelamatkan harta benda yang tersisa.
Saat di wawancarai, Pj Wali Kota Kotamobagu menyampaikan bahwa sepengetahuannya sudah beberapa hari ini memang Kotamobagu diguyur hujan.
“Seperti kita ketahui bersama Kotamobagu ini sudah beberapa hari dilanda hujan, dan puncaknya tadi sore. Saya bersama Kapolres, Forkopimda sudah turun melihat beberapa titik mudah-mudahan belum ada korban jiwa katanya ada yang hanyut tetapi kita berharap masih bisa diselamatkan,” kata Abdullah Mokoginta.
Ia mengimbau kepada masyarakat agar tetap waspada, terutama yang berada di bantaran sungai dan perbukitan.
“Kami harapkan kepada seluruh masyarakat agar tetap waspada, terutama yang tinggal di daerah-daerah bantaran sungai juga bebukitan,” imbaunya.
Selain itu, Abdullah Mokoginta mengatakan bahwa beberapa titik lokasi ini memang sudah menjadi langganan banjir.
“Peninjauan tadi di beberapa titik sudah langganan memang setiap tahun daerah bantaran sungai, fokus penanganan kami untuk tanggap darurat dan pencarian korban, bagaimana langkah selanjutnya nanti kita bicarakan dengan pihak Forkopimda,” ucapnya.
Ia juga turut menyampaikan jika ada warga yang perlu dievakuasi, pemerintah telah menyiapkan tempat tinggal sementara.
“Jika ada warga yang perlu dievakuasi itu kami siapkan di Masjid Agung Baitul Makmur seperti waktu bencana kebakaran, tadi memang ada yang harusnya dievakuasi tetapi mereka akan menginap di rumah keluarga atau tetangga yang terdekat. Tetapi kalau tidak, tetap kami sebagai pemerintah akan menyediakan tempat tinggal sementara,” ungkapnya.
***