ZONAUTARA.com – Wakil Gubernur Sulawesi Utara, Victor Mailangkay, turut mendampingi Gubernur Yulius Selvanus dalam apel pemeriksaan kendaraan dinas milik Pemprov Sulut yang digelar di Kantor Gubernur Sulut, Selasa (22/4/2025).
Kegiatan ini juga dihadiri oleh Plh. Sekretaris Daerah Tahlis Gallang dan jajaran organisasi perangkat daerah (OPD) Pemprov Sulut.
Dalam pengecekan tersebut, Yulius Selvanus menemukan sejumlah sopir kendaraan dinas yang tidak lagi memiliki Surat Izin Mengemudi (SIM) yang masih berlaku atau aktif.
“Tadi kita cek, ada beberapa sopir yang SIM-nya sudah mati,” ujar Gubernur kepada awak media.
Dia mengungkapkan bahwa belum semua kendaraan bisa dihadirkan karena tersebar di berbagai wilayah, mulai dari Nusa Utara hingga Jakarta dan Bolaang Mongondow Raya. Meski begitu, ia mengaku cukup puas dengan pelaksanaan apel.
Yulius menegaskan, seluruh kendaraan dinas, termasuk alat berat dan kendaraan operasional di air, harus diperiksa secara fisik.
“Iya, kita punya yang di air, itu semua kita periksa,” tegasnya.
Gubernur juga mengingatkan agar kendaraan dinas dirawat dengan baik oleh OPD masing-masing. “Wajib aman, bersih, dan terawat. Bahkan sopirnya harus punya SIM,” ujarnya.
Sementara itu, Wagub Victor Mailangkay yang turut hadir dalam kegiatan ini, secara simbolis mendampingi proses pemeriksaan sebagai bentuk dukungan terhadap penegakan disiplin dan penertiban aset daerah.
Apel kendaraan ini akan berlangsung selama beberapa hari ke depan untuk memastikan seluruh kendaraan dinas Pemprov Sulut dalam kondisi laik pakai dan tertib administrasi.
***