MANADO, ZONAUTARA.com – Ular Piton adalah jenis reptil yang tergolong binatang berbahaya. Banyak warga yang tidak menyadari bahayanya berhadapan dengan jenis reptil ini. Karenanya, tidak sedikit yang akhirnya menjadi korban.
Arbi Krisna, seorang ahli reptil dari komunitas Aspera, menjelaskan bagaimana caranya menghadapi ular terutama yang berasal dari alam liar.
Menurut dia, sebaiknya warga mengetahui karakteristik reptil berbahya tersebut, sehingga tidak gegabah menghadapinya, terutana saat bertemu di alam liar.
“Saat ketemu ular, anggap ular itu berbahaya lah, jangan sok tahu. Kalau sok tahu ujung-ujungnya petaka, apalagi kalau ular berbisa,” kata Arbi.
Menurutnya, ular termasuk yang berjenis Piton, mempunyai naluri mempertahankan diri, sehingga bila merasa terancam, reptil tersebut tak akan segan menyerang.
Dia menjelaskan bahwa Piton lebih mengandalkan sensor panas, karena indera penglihatannya tak berfungsi dengan baik.
“Nah suhu manusia dan hewan baik ayam maupun tikus, tak ada bedanya menurut sensor panas yang dimiliki Piton,” jelas Arbi.
Ditambahkannya, secara naluriah Piton akan.menjauhi jalan yang dilewati manusia. Dengan demikian reptil tersebut tak akan mengganggu, jika tidak diganggu, terutama oleh manusia.
Apalagi biasanya ular bisa merasakan getaran tanah. Sehingga secara naluri reptil tersebut akan menghindar.
Permasalahannya, Piton memiliki kemampuan beradaptasi dan survive dengan lingkungan. Oleh karena itu, jenis reptil ini bisa ditemukan dimana saja, apalagi Piton yang hidup di alam Indonesia.
Oleh karena itu menurutnya, cara yang paling ampuh dan aman menghindari bahaya Piton adalah diam, terutama saat berpapasan dimana saja.
Untuk itu bila seseorang sudah terlanjur digigit ular, biasanya ia akan dililit. Untuk menghindari lilitan yang pasti akan meremukkan tulang sang mangsa, sebaiknya ekor reptil tersebut langsung dipegang. Karena sumber kekuatan lilitan berada pada ekornya.
Cara memegang ekor tersebut, selain untuk menghindari lilitan, juga untuk melonggarkan gigitan.
Diketahui reptil jenis ular Piton ini selain berbahaya, juga memiliki tubuh yang besar dan panjang bisa mencapai puluhan meter.
Sumber : detikcom
Editor: Eva Aruperes