bar-merah

Dirjen Imigrasi ‘Sidak’ di MPP Wale Kabasaran

TOMOHON, ZONAUTARA.com Direktur Jenderal (Dirjen) Keimigrasian Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) RI Irjen Pol Ronny F Sompie mengunjungi Kota Tomohon, tepatnya di Mal Pelayanan Publik (MPP) Wale Kabasaran Pemerintah Kota (Pemkot) Tomohon, Kamis (18/10/2018).

Pantauan Zona Utara, saat tiba di MPP Wale Kabasaran, mantan Kapolda Bali ini langsung meninjau pos-pos pelayanan dari Pemkot Tomohon dan juga instansi lain, salah satunya unit pelayanan imigrasi, milik Kantor Imigrasi Manado.

Sompie pun sempat memberikan pesan kepada para petugas imigrasi di pos pelayanan paspor. Di antaranya, para petugas diminta agar bisa melayani masyarakat dengan baik, disertai dengan senyum.

Kepada wartawan Sompie mengatakan, kunjungan tersebut merupakan kunjungan biasa. Menurut Sompie, dirinya perlu untuk melihat bentuk pelayanan yang dilakukan oleh jajarannya, salah satunya yang ada di MPP Wale Kabasaran.

“Saya datang untuk memastikan kegiatan dari kawan-kawan saya. Apakah mereka bekerja secara maksimal bagaimana yang kita gelorakan untuk memberikan pelayanan prima kepada masyarakat. Itu yang igin saya lihat secara langsung,” ungkapnya.

Dia pun mengajak masyarakat Kota Tomohon dan sekitarnya untuk memanfaatkan fasilitas pelayanan pembuatan paspor yang ada di MPP Wale Kabasaran.

Dalam kunjungan tersebut, Dirjen Imigrasi didampingi Kepala Divisi (Kadiv) Imigrasi Kantor Wilayah Kemenkumham Sulut Jamaruli Manihuruk, Kepala Kantor Imigrasi Manado Friece Sumolang.

Jajaran Pemkot Tomohon di antaranya para Asisten dan sejumlah Kepala Dinas (Kadis) menyambut kunjungan Dirjen Imigrasi dan jajaran tersebut.

Editor : Christo Senduk



Jika anda merasa konten ini bermanfaat, anda dapat berkontribusi melalui DONASI. Klik banner di bawah ini untuk menyalurkan donasi, agar kami dapat terus memproduksi konten yang bermanfaat



Share This Article
WP2Social Auto Publish Powered By : XYZScripts.com