bar-merah

Wali Kota Eman undang langsung Presiden Jokowi hadiri TIFF 2019

MANADO, ZONAUTARA.com Salah satu agenda kunjungan kerja (kunker) Presiden Joko Widodo (Jokowi) ke Sulawesi Utara (Sulut) adalah menggelar Rapat Koordinasi (Rakor) dengan para Kepala Daerah se-Sulut.

Rakor tersebut pun dilaksanakan di ruang rapat VIP Pemerintah Provinsi Sulawesi Utara, di Bandara Sam Ratulangi Manado, sebelum Presiden yang didampingi Ibu Negara Iriana Joko Widodo bertolak kembali ke Jakarta, Jumat (5/7/2019).

Wali Kota Tomohon Jimmy Feidie Eman hadir dalam pertemuan yang juga dihadiri sejumlah Menteri dan juga Gubernur Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) Olly Dondokambey.

Dalam kesempatan itu pun, Wali Kota Eman menyempatkan diri bertatap muka dengan Kepala Negara dan mengundang secara resmi untuk hadir dalam pelaksanaan Tomohon Internasional Flower Festival (TIFF) 2019, Agustus mendatang.

Wali Kota Tomohon saat berswafoto bersama Presiden Jokowi. (Foto: Istimewa)

“Kami telah menyampaikan secara resmi undangan kepada Bapak Presiden untuk hadir pada TIFF nanti,” ungkap Eman.

Diketahui, dalam rakor tersebut, Presiden menegaskan, ingin memajukan pariwisata di Sulut, yang di dalamnya termasuk Kota Tomohon.

Untuk menunjang wisata di Sulut, kata Presiden, dibutuhkan masyarakat yang ramah, pengelolaan sampah yang baik. Hal ini pastinya akan menghasilkan devisa yang masuk ke Sulut.

Begitu juga dengan dukungan Kota Tomohon yang memiliki banyak obyek wisata dan banyak dikunjungi wisatawan nusantara dan mancanegara.

Editor : Christo Senduk



Jika anda merasa konten ini bermanfaat, anda dapat berkontribusi melalui DONASI. Klik banner di bawah ini untuk menyalurkan donasi, agar kami dapat terus memproduksi konten yang bermanfaat



Share This Article
WP2Social Auto Publish Powered By : XYZScripts.com