bar-merah

Punya skill dewa, Gal Shir membuat lukisan digital dengan sempurna

ZONAUTARA.com – Gal Shir adalah seniman digital yang belajar secara otodidak. Hasil karyanya berupa lukisan dan ilustrasi yang dikerjakan di dengan perangkat digital, telah menginspirasi banyak orang.

Kini Gal Shir membantu pengembang startup mendesain karya mereka dan membuatkan ilustrasi untuk produk mereka. Gal Shir sangat populer di media sosial dan punya banyak pengikut.

Kini Gal punya misi membuat konten-konten inspiratif yang menyentuh orang banyak dan mendorong mereka menemukan jiwa seni.

Gal telah bekerja sejak usia 16 tahun sebagai desainer freelance dari sebuah ruang bawah tanah orang tuanya. Dia kemudian pindah ke Tel Aviv dan bekerja di beberapa studio kreatif di negara Israel itu.

View this post on Instagram

Oooh look at you little snail with your snaily eyes 😏 you got to be happy with that shiny emerald color that you’re wearing. Lol it’s crazy how investing in details such as eyes and mouth can drastically add personality to anything. 👀 It’s been a while since I did character design, and this snail reminded me how fun it is. Help me pick a name for this guy? 🤓 . I’ve uploaded the full process video to my YouTube channel so you guys can watch it to see all the layers and stuff! 💚 The texture brush is “Sugar” which you can get on my website. . Enjoy your day! I actually took a day off today to chill, no filming, no emails, no meetings… So I bet your day can’t be better than mine 😋 but anyway, get yourself some “me-time” to enjoy life. Cheers, Gal. . #digitalart #draw #kawaii #artistsoninstagram #illustrator #instapainting #drawings #instaart #dailysketch

A post shared by Gal Shir (@thegalshir) on

Pada 2015 Gal kemudian mendirikan Color Hunt yang membantu para desainer dan seniman mencari palet warna. Color Hunt menjadi salah satu web yang sangat populer di kalangan seniman dan desainer karena menyediakan kombinasi warna yang dibutuhkan.

Dari 2016 hingga sekarang, Gal telah memimpin desain di Lemonade, yang bergerak di bidang desain dan ilustrasi. Dia juga sering diundang menjadi pembicara dalam lokakarya.

Untuk menginspirasi orang di seluruh dunia, Gal telah bermitra dan menjalin hubungan dengan merek-merek seperti Apple, Adobe, LG, Procreate, Affinity, Dribbble, 9GAG, UNILAD, The Bright Side, dan banyak lagi.

Dalam bekerja Gal menggunakan MacBook Pro 15.9 inchi dengan monitor Asus 4K serta iPad Pro dengan Apple Pencil. Dia juga menggunakan camera Lumix GH5, dan tak ketinggalan buku sketsa.

Editor: Ronny Adolof Buol



Jika anda merasa konten ini bermanfaat, anda dapat berkontribusi melalui DONASI. Klik banner di bawah ini untuk menyalurkan donasi, agar kami dapat terus memproduksi konten yang bermanfaat



Share This Article
WP2Social Auto Publish Powered By : XYZScripts.com