bar-merah

Selamat bekerja Pak Presiden dan Wakil Presiden

ZONAUTARA.com – Minggu, 20 Oktober 2019 catatan sejarah bangsa Indonesia kembali ditorehkan. Jokowi Widodo dan KH Ma’ruf Amin dilantik menjadi Presiden dan Wakil Presiden Republik Indonesia untuk masa jabatan periode 2019-2024.

Sidang Paripurna Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) yang dimulai pada pukul 16.30 WIB digelar dengan dihadiri seluruh Anggota MPR, tamu undangan serta Kepala Negara/Pemerintahan dan Utusan Khusus dari negara-negara sahabat.

Ikut hadir dalam Sidang Paripurna itu mantan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono dan Megawati Soekarno Putri serta mantan Wakil Presiden Hamzah Haz dan Boediono.

Tepat pada pukul 17.05 WIB, Joko Widodo mengucapkan sumpah jabatannya sebagai Presiden dan diikuti pengucapan sumpah jabatan oleh KH Ma’ruf Amin sebagai Wakil Presiden, pada pukul 17.06 WIB.

Rakyat Indonesia menyambut gembira Jokowi dan Ma’ruf Amin. Tagar tentang pelantikan menjadi trending topic di Twitter. Salah satu dari tagar yang menjadi trending adalah #CongratsJokowiMarufAmin.

Sebelumnya Ketua MPR Bambang Soesatyo membacakan Keputusan KPU tentang penetapan Presiden dan Wakil Presiden Terpilih 2019-2024.

Seluruh rakyat Indonesia menaruh harapan besar pada Presiden Joko Widodo dan Wakil Presiden KH Ma’ruf Amin untuk memimpin bangsa Indonesia menuju kesejahteraan bagi semua dalam tatanan kehidupan yang damai, adil dan makmur.

Selamat bekerja pak Joko Widodo dan Ma’ruf Amin.

Editor: Ronny Adolof Buol



Jika anda merasa konten ini bermanfaat, anda dapat berkontribusi melalui DONASI. Klik banner di bawah ini untuk menyalurkan donasi, agar kami dapat terus memproduksi konten yang bermanfaat



Share This Article
WP2Social Auto Publish Powered By : XYZScripts.com