MANADO, ZONAUTARA,COM – Dibandingkan dengan kemarin, maka penambahan kasus baru positif covid-19 di Sulawesi Utara pada hari ini, Kamis (4/6) terbilang sedikit.
Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Pemerintah Pusat mengumumkan ada lima kasus baru positif, namun Satgas Covid-19 Sulut merevisinya menjadi hanya empat kasus.
“Satu kasus yang diumumkan oleh Gugus Tugas Pusat adalah kasus yang sama dengan kasus 367 yang diumumkan kemarin pada tanggal 3 Juni,” tulis rilis Satgas Covid-19 Sulut.
Penambahan empat kasus baru positif itu membuat total secara akumulatif kasus positif di Sulawesi Utara menjadi 381 kasus.
Dari rilis tertulis Satgas Covid-19 Sulut, keempat kasus positif yang diumumkan hari ini berasal dari Manado dan Minahasa.
Adapun rinciannya adalah sebagai berikut:
Kasus 378, perempuan, 12 tahun, asal Manado, KERT dengan Kasus 93.
Kasus 379, laki-laki, 46 tahun, asal Minahasa, KERT dengan Kasus 151.
Kasus 380, laki-laki, 15 tahun, asal Minahasa, KERT dengan Kasus 151.
Kasus 381, laki-laki, 57 tahun, asal Manado, KERT dengan Kasus 178.