ZONAUTARA.com – Sebenarnya, kamu tidak harus selalu mengeluarkan budget lebih untuk koleksi fashionmu. Lebih selektif adalah kunci utamanya.
Murah tidak harus murahan. Banyak kok fashion tanpa label desainer terkenal yang tetap look elegan. Ikuti tips-tips berikut untuk memilih pakaianmu.
1. Menanyakan setiap pembelian
Tanyakan pada diri anda saat berbelanja: “Apakah karya ini akan membantu saya membangun tampilan yang saya sukai?”
Anda akan terkejut, dengan lebih mempertimbangkan style anda saat berbelanja, justru akan membuat anda lebih hemat.
2. Beri lebih untuk koleksi klasikmu
Pakaian klasik (misalnya celana jeans skinny dark wash atau blazer yang dibuat khusus) adalah koleksi yang paling useable. Kamu bisa pertimbangkan untuk menghabiskan lebih banyak uangmu pada barang-barang ini.
Karena lebih useable, pastinya kamu bisa menggunakannya pada lebih banyak kesempatan sehingga tidak masalah untuk memberi lebih. Kamu bisa memadukannya dengan pakaian diskon atau pakaian murahmu.
3. Jeans dark wash akan selalu terlihat terbaik
Jeans adalah item paling penting sekaligus paling bagus untuk semua tampilan harianmu maka pastinya harus ada dikolesimu. Ketika akan membeli jeans dengan harga murah, coba perhatikan fading, penyusutan, dan detailnya. Cara terbaik adalah coba pilih jeans dengan warna atau jeans hitam atau jeans lainnya yang memiliki warna kuat.
4. Setia dengan warna hitam dan putih
Skema hitam dan putih seringkali salah dituduh membosankan oleh para fashionista. Namun nyatanya, dua warna ini abadi dan akan selalu tetap chic untuk setiap musim. Artinya, mode yang tidak lekang oleh waktu.
5. Ikuti aturan 90/10
Coba dan pertahankan tips 90/10 dengan 90 persen dari koleksi barang-barang anda yang berharga atau barang mahal yang kamu beli berada dalam nuansa hitam, putih, abu-abu, atau kombinasi dari corak tersebut dan 10 persen lainnya penuh dengan pola dan warna. Seperti penjelasan sebelumnya, warna-warna ini adalah abadi lebih useable.
6. Jauhi suede palsu
Suede adalah bahan pakaian yang paling sulit untuk ditiru (dan biasanya terlihat paling murahan). Dibanding suede tiruan, kamu bisa mencoba versi kulit imitasi yang lebih lembut dan paten pastinya cenderung terlihat lebih mahal.
7. Pilih tas yang lebih kokoh
Tas yang tidak terlalu ramping, bungkuk dan longgar akan terlihat lebih murah daripada tas bersih dan rapi yang lebih kokoh. Jadi ingat untuk memilih tas yang kokoh saat membeli tas tangan.
8. Selalu memiliki sepasang sepatu nude & black
Meskipun anda tidak perlu mengubah seluruh koleksi sepatu anda, tapi sepatu klasik seperti sepatu hitam dan sepatu nude senada warna kulit berarti koleksi yang akan selalu bisa anda kenakan untuk setiap kesempatan.
9. Obral adalah kesempatan, pilih saja!
Pencarian melalui rak obral, fast-fashion biasanya memungkinkan kita untuk menemukan pakaian yang terlihat oke meski tanpa label harga desainer. Yang pasti “memilih-milih”.
10. Tetap modis, tapi pilihlah yang lebih useable untuk acara formalmu
Ketika memiliki undangan sebuah acara atau pesta, kita pasti membutuhkan pakaian yang berbeda. Lebih modis dan rapi dibanding style harian kita. Nah, dibanding membeli sesuatu yang unik dan hanya bisa dikenakan pada beberapa kesempatan, cobalah untuk memilih yang lebih serbaguna sebagai koleksi.
11. Selalu perhatikan detail
Jahitan yang tidak rata, kancing plastik murahan, atau retsleting bengkok dapat merusak tampilan. Ketika membeli pakaian yang lebih murah, pastikan untuk memperhatikan detailnya terutama jika anda membeli dari koleksi obral.
Baca juga: Selalu tampil elegan dan berkelas dengan koleksi murahmu (1)
Sekian tips-tips untuk bantu buat stylemu lebih oke. Wanita stylish manapun pastinya memiliki gayanya sendiri dan itu lumrah. Bukan bermain aman, tetapi tetap sederhana biasanya menampilkan kesan yang lebih elegan.
Dan karena semua tren akan hilang pada beberapa titik waktu. Jika anda memiliki beberapa koleksi klasik atau jadul yang bisa anda modif dengan tips tips di atas maka anda memiliki lemari pakaian yang cukup solid (dan dapat dikenakan selamanya)!