Perempuan terdampak covid-19 dan korban KDRT dapat bantuan

Media Sindikasi
Penulis Media Sindikasi
Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Provinsi Sulawesi Utara, Mieke Pangkong menyerahkan secara simbolis kepada perempuan terdampak Covid-19 dan korban KDRT. (Foto: Kominfo Kotamobagu)



KOTAMOBAGU, ZONAUTARA.com —Biro Kesejahteraan Rakyat (Kesra) Pemerintah Provinsi Sulawesi Utara, melalui Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Provinsi Sulawesi Utara, Jumat (2/9), menyerahkan sejumlah bantuan kepada perempuan di Kota Kotamobagu.

Penyerahan bantuan yang diserahkan Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Provinsi Sulawesi Utara, Mieke Pangkong itu dilaksanakan di Kantor Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP3A) Kota Kotamobagu.

Bantuan diberikan kepada perempuan yang terdampak Covid-19 dan korban KDRT.

“Bantuan telah diterima secara simbolis oleh para penerima, yang mewakili para lansia, perempuan terdampak covid – 19, serta korban KDRT,” ujar Kepala DP3A Kotamobagu, Sitti Rafiqa Bora dalam rilis Pemkot Kotamobagu, Selasa (06/10/2020).

Ia juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada Pemerintah Provinsi Sulut atas bantuan yang diserahkan.

“Kami menyampaikan ucapan terima kasih yang sebesar–besarnya atas kepedulian Pemerintah Provinsi Sulawesi Utara, dalam hal ini Kepala Biro Kesejahteraan Rakyat, Ibu Kartika Devi Kandouw-Tanos, dan Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Provinsi Sulut, Mieke Pangkong, yang telah memberikan bantuan kepada Perempuan di Kotamobagu,” ujarnya.

Adapun bantuan yang diserahkan antara lain Kitab Suci Al-Quran, serta paket bantuan sejumlah kebutuhan spesifik perempuan.

Penulis: Guesman Laeta



Jika anda merasa konten ini bermanfaat, anda dapat berkontribusi melalui DONASI. Klik banner di bawah ini untuk menyalurkan donasi, agar kami dapat terus memproduksi konten yang bermanfaat



Share This Article
Leave a comment
WP2Social Auto Publish Powered By : XYZScripts.com