BOLSEL, ZONAUTARA.com – Rumah singgah bagi pasien COVID-19 yang disiapkan oleh Pemerintah Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel) kini mulai di gunakan oleh pasien orang tanpa gejala (OTG). Hal ini dikatakan oleh Sekretaris Dinas Kesehatan Bolsel, Sarinah Paputungan. Menurut Sarinah, rumah singgah mulai difungsikan pada awal bulan Desember.
“Tak hanya untuk pasien OTG, rumah singgah juga digunakan untuk orang yang melakukan kontak erat dengan pasien positif COVID-19,” kata Sarinah, (12/12/2020).
Dia mengungkapkan, sejak hari Rabu (9/12/2020) telah ada 6 pasien yang sedang menjalani isolasi di rumah singgah.
“Keenam pasien ini sedang menunggu hasil swab tes karena melakukan kontak erat dengan salah satu pasien COVID-19 yang sedang menjalani perawatan di RSUP Kandouw Manado,” jelasnya.
Menurut Sarinah, pihaknya terus memantau kondisi orang yang menjalani isolasi di rumah singgah.
“Kami juga memberi mereka vitamin dan makanan yang bergizi,” ucapnya.
Sebelumnya pada Oktober 2020 lalu, Pjs Bupati Bolsel Praseno Hadi mengatakan pengadaan rumah singgah sebagai upaya memutus mata rantai virus corona.
“Kalau dirumah singgah mereka lebih aman karena ada tim medis yang akan terus memantau kondisi kesehatan pasien,” kata Praseno.
Bangunan rumah singgah adalah milik Sanggar Kegiatan Belajar yang terletak di kompleks perkantoran Pemkab Bolsel, Panango, yang sementara waktu dialih fungsi.
Penulis: Nanda Saputra