Ini rincian kasus baru corona di Sulut pada 27 Desember. Tetap terapkan 3M

Kasus baru konfirmasi virus corona itu tersebar di 8 daerah.

Ronny Adolof Buol
Salah satu petugas kesehatan yang memeriksa rapid test di Dinkes Prov. Sulut. (Foto: Zonautara.com/Ronny A. Buol)

ZONAUTARA.com – Satuan Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 (Satgas Covid-19) Sulut merilis update perkembangan data epidemiologis virus corona di Sulut per 27 Desember 2020.

Dari rilis data itu, dilaporkan bahwa ada penambahan sebanyak 68 kasus baru konfirmasi Covid-19 di Sulut pada 27 Desember. Kasus baru konfirmasi virus corona itu tersebar di 8 daerah.

Adapun 8 daerah yang mencatat ada penambahan kasus baru adalah Manado, Bitung, Minahasa, Minahasa Tenggara, Minahasa Utara, Kotamobagu Sitaro dan Sanghe.

Rincian penambahan kasus baru virus corona per daerah tersebut adalah:

Manado 24 kasus baru
Bitung 17 kasus baru
Minahasa 2 kasus baru
Minahasa Utara 7 kasus baru
Kotamobagu 5 kasus baru
Sitaro 1 kasus baru
Sangihe 3 kasus baru

Sementara 7 daerah tidak mencatat adanya penambahan kasus baru konfirmasi corona.

Dengan bertambahnya 68 kasus baru itu, kini jumlah total secara akumulatif kasus Covid-19 di Sulut sudah mencapai 9.413 kasus.

“Masyarakat dalam beraktivitas terutama di luar rumah diimbau untuk tetap patuh pada protokol kesehatan“, kata Juru Bicara Satgas Covid-19 Sukut, Steaven Dandel.

Protokol kesehatan dimaksud antara lain menerapkan prinsip 3M, yakni memakai masker, menjaga jarak dan rajin mencuci tangan.

Bekerja sebagai jurnalis lebih dari 20 tahun terakhir. Sebelum mendirikan Zonautara.com bekerja selama 8 tahun di Kompas.com. Selain menjadi jurnalis juga menjadi trainer untuk digital security, literasi digital, cek fakta dan trainer jurnalistik.


Jika anda merasa konten ini bermanfaat, anda dapat berkontribusi melalui DONASI. Klik banner di bawah ini untuk menyalurkan donasi, agar kami dapat terus memproduksi konten yang bermanfaat



Leave a Comment

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

WP2Social Auto Publish Powered By : XYZScripts.com