bar-merah

Data Kemenlu RI, ada 3.690 orang WNI di luar negeri positif Covid-19, 172 meninggal

Sumber: Kemenlu RI

ZONAUTARA.com – Kementerian Luar Negeri Republik Indonesia (Kemenlu RI) memperbaharui data terkait warga negara Indonesia (WNI) di luar negeri yang terkonfirmasi positif virus corona.

Melalui akun Twitter Kemenlu RI, data terakhir menyebutkan ada sebanyak 3.690 WNI di luar negeri yang positif Covid-19. Angka itu diupdate per 3 Maret 2021 pukul 08.00 WIB.

Dari 3.690 kasus positif Covid-19 itu, sudah sebanyak 2.809 orang yang sembuh dan ada 172 orang meninggal. Sehingga yang masih dalam perawatan ada sebanyak 709 pasien.

Ada penambahan 13 WNI positif Covid-19, 12 di antaranya berasal dari WNI di Singapura dan 1 lainnya di Mozambik.

“Tambahan WNI terkonfirmasi dan sembuh dari Covid-19 di Singapura dan Mozambik,” tulis akun Kemenlu RI.

Berikut infografis sebaran kasus Covid-19 WNI di luar negeri.



Jika anda merasa konten ini bermanfaat, anda dapat berkontribusi melalui DONASI. Klik banner di bawah ini untuk menyalurkan donasi, agar kami dapat terus memproduksi konten yang bermanfaat



TAGGED:
Share This Article
WP2Social Auto Publish Powered By : XYZScripts.com