ZONAUTARA.COM- Kasus Covid-19 terus bertambah di Provinsi Sulawesi Utara (Sulut). Sabtu 14 Agustus ada 346 kasus baru sesuai rilis dari Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 Provinsi Sulut.
Dari 346 kasus baru, Kabupaten Minahasa menjadi daerah dengan penambahan kasus terbanyak dengan 116 kasus baru. Disusul Kota Manado 61.
Dengan ketambahan 346 kasus baru jumlah total kasus Covid-19 di Sulut sejak pertama kasus ditemukan pada 2020 lalu, sudah mencapai 29.309 kasus.
Berikut ini sebaran 346 kasus baru di Sulut pada pada 14 Agustus 2021:
• Manado ada 61 kasus baru
• Bitung ada 25 kasus baru
• Tomohon ada 37 kasus baru
• Minahasa ada 116 kasus baru
• Minahasa Selatan ada 42 kasus baru
• Minahasa Tenggara ada 3 kasus baru
• Minahasa Utara 20 kasus baru
• Kotamobagu 9 kasus baru
• Bolmong ada 4 kasus baru
• Bolmong Selatan ada 15 kasus baru
• Bolmong Timur 1 kasus baru
• Bolmong Utara ada 5 kasus baru
• Kepulauan Sitaro ada 2 kasus baru
• Kepulauan Sangihe ada 2 kasus baru
• Kepulauan Talaud ada 2 kasus baru
Sementara itu 14 Agustus 2021 ada ketambahan 107 pasien sembuh. Dan yang tercatat tutup usia ada 15 pasien, total 836 orang yang meninggal dunia karena Covid-19 di Sulut.