bar-merah

5 cara untuk mengotimalkan waktu istirahat

Ilustrasi (Sumber: pexels.com)

ZONAUTARA.com — Apa yang anda lakukan ketika sedang memenfaatkan waktu istirahat dari tugas yang menumpuk? Pasti kebanyakan jawabannya adalah membuka ponsel. Ketika bosan, lelah, pasti ponsel yang selama ini menjadi jawaban anda.

Padahal, ada cara-cara yang lebih efektif dan baik untuk menghabiskan waktu istirahat agar dapat membuat kita lebih segar dan berenergi. Jangan sampai anda menghabiskan waktu istirahat dengan tidak optimal dan hanya membuang waktu saja.

Istirahat yang baik dapat mengurangi kelelahan mental, meningkatkan fungsi otak, dan membuat kita tetap teringat pada tugas-tugas kita. Jika kita melakukan istirahat yang salah, kita malah lebih rentan terhadap kebosanan.

Berikut ini merupakan 5 cara untuk mengisi waktu istirahat anda agar efektif dan membuat anda kembali bersemangat saat kambeli bekerja.

1. Berbaur dengan alam

Sebuah penelitian menemukan bahwa, memori bekerja lebih baik setelah berjalan-jalan di lingkungan alam, bukan lingkungan perkotaan. Hal itu terjadi karena lingkungan alami menarik perhatian kita untuk masuk ke dalam suasananya.

Keluarlah dari gedung kerja anda, temui tanaman, udara segar, air mancur. Duduk di sana dan tarik napas dalam-dalam, lalu hembuskan.

Jika tidak ada lingkungan alam, tak perlu khawatir. Anda bisa melihat pemandangan alam dan suara alam dari ponsel anda agar mengalami pengalaman yang sama. Penelitian menunjukkan bahwa melihat gambar alam secara digital juga bisa membantu.

2. Tertawa

Tertawa dapat meingkatkan detak jantung, dan membuat otot tubuh bagian atas akan bereaksi. Pada jangka pendek, tertawa menunjukkan perbaikan pada tes memori.

Dengan tertawa atau melihat sesuatu yang membuat anda tertawa, maka akan menurunkan kortisol dan peningkatan endorphin dan dopamine, yang berfungsi meredakan stress dan mendapat lebih banyak energi positif.

Saat istirahat, coba tonton beberapa video jenaka yang membuat anda tertawa. Bisa juga dengan membaca buku berisi kumpulan lelucon.

3. Melamun

Melamun dapat membuat kita melakukan refleksi pada pemikiran mendalam. Biarkan pikiran acak kita terbang ke mana pun yang ia suka dan tak terarah. Dengan membiarkan pikiran tanpa fokus, otak akan kembali ke mode default. Hal ini membuat fungsi korteks preferontal beristirahat.

4. Olahraga mata

Mata kita telah terpapar sinar tanpa istirahat selain ketika sedang tertidur. Jika anda menghabiskan waktu dengan pekerjaan di depan gawai, anda pun perlu melakukan olahraga mata. Jangan sampai mata anda lelah dan tegang.

5. Olahraga ringan

Olahraga yang ringan akan membuat anda merasa lebih baik dan kembali fokus. Lakukan beberapa olahraga kecil ketika anda sedang beristirahat, dan kembalilah ke meja kerja dengan badan dan pikiran yang bugar.



Jika anda merasa konten ini bermanfaat, anda dapat berkontribusi melalui DONASI. Klik banner di bawah ini untuk menyalurkan donasi, agar kami dapat terus memproduksi konten yang bermanfaat



Share This Article
WP2Social Auto Publish Powered By : XYZScripts.com