SITARO, ZONAUTARA.com – Dalam upaya meningkatkan pelayanan kesehatan di Kabupaten Kepulauan Siau Tagulandang Biaro (Sitaro), Penjabat (Pj) Bupati Sitaro Joi Oroh bersama Sekretaris Daerah Denny Kondoj, didampingi sejumlah Pejabat daerah melaksanakan audiensi di Direktorat Jenderal Pelayanan Kesehatan Kementerian Kesehatan Republik Indonesia, Jakarta, Rabu (10/7/2024).
Audiensi ini bertujuan untuk membahas berbagai inisiatif dan langkah-langkah strategis guna meningkatkan pelayanan kesehatan di Kabupaten Kepulauan Sitaro. Terletak di Provinsi Sulawesi Utara, Sitaro merupakan salah satu daerah perbatasan Indonesia yang memiliki tantangan geografis dalam hal aksesibilitas layanan kesehatan.
Pj Bupati Sitaro, Joi Oroh menyampaikan komitmen pemerintah daerah untuk terus meningkatkan aksesibilitas dan mutu layanan kesehatan bagi masyarakat yang sejalan dengan arahan dari pemerintah pusat.
“Kami berterima kasih atas dukungan serta arahan yang konstruktif dari Direktorat Jenderal Pelayanan Kesehatan Kementerian Kesehatan RI, dan berkomitmen untuk terus berkolaborasi dalam upaya meningkatkan kesejahteraan dan kesehatan masyarakat,” ucapnya.
Dalam kesempatan yang sama, Sekretaris Daerah Denny Kondoj juga menyoroti pentingnya koordinasi yang erat antara pemerintah pusat dan daerah dalam upaya bersama memajukan sektor kesehatan.
“Koordinasi yang baik antara pemerintah pusat dan daerah adalah kunci dalam memastikan setiap program kesehatan dapat dijalankan dengan efektif dan efisien, terutama di daerah perbatasan seperti Sitaro,” tambahnya.
Kondoj menambahkan, secara spesifik pertemuan yang diterima langsung Dr. Obrien Parulian, selaku Direktur Pelayanan Kesehatan Primer, membahas terkait Rumah Sakit Umum Tagulandang yang rusak akibat bencana erupsi Gununapi Ruang, lalu.
“Kemenkes akan upayakan beberapa pilihan bantuan yakni untuk pembangunan Rumah Sakit baru dan peralatan medis yang rusak melalui alokasi DAK, bantuan rehabilitasi Rumah Sakit Tagulandang untuk operasional sementara, bantuan Tenda pelayanan kesehatan, dan juga akan bantu RSUD Lapangan Sawang di Siau, terkait berbagai peralatan medis,” urai Kondoj.
Dengan inisiatif ini, pemerintah Kabupaten Kepulauan Sitaro berharap dapat meningkatkan layanan kesehatan yang lebih merata dan berkualitas bagi seluruh masyarakat, meski menghadapi tantangan geografis dan infrastruktur. Langkah ini juga sejalan dengan visi pemerintah pusat dalam memperkuat sektor kesehatan di seluruh pelosok Indonesia, termasuk di daerah-daerah perbatasan.