KPU Sulut gelar rakor persiapan akhir tahun dan sinkronisasi data hibah

Penulis: Gitta Waloni
Editor: gita
Foto: KPU Sulut

ZONAUTARA.COM – Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Sulawesi Utara, Kenly Poluan, membuka kegiatan Rapat Koordinasi (Rakor) Persiapan Menghadapi Akhir Tahun Anggaran 2024, Sinkronisasi Data Hibah pada Aplikasi SIRAMAH, serta Monitoring Penyelesaian di SP2HL. Rakor ini berlangsung di Manado pada Selasa (29/10/2024).

Dalam sambutannya, Kenly Poluan menekankan pentingnya ketelitian dalam administrasi keuangan.

“Saya meminta seluruh bendahara dan pengelola keuangan agar melengkapi seluruh berkas pertanggungjawaban,” ujarnya.

Kenly juga menyebutkan bahwa aplikasi seperti SIRAMAH dan SITAB sangat membantu dalam memantau pengelolaan keuangan.

“Aplikasi ini harus dimanfaatkan secara maksimal untuk meningkatkan efektivitas dan akurasi dalam proses keuangan,” tambahnya.




Rakor ini dihadiri oleh sekretaris, kasubbag keuangan, umum, dan logistik, serta bendahara pengeluaran dan operator dari 15 KPU kabupaten/kota di Sulawesi Utara.

Selama tiga hari, para peserta mendapatkan pembekalan dari narasumber yang terdiri dari perwakilan BPK, KPPN Manado, Kanwil DJPB, KPP Pratama, Kepolisian Daerah, dan Biro Keuangan KPU RI.

Kegiatan ini ditutup oleh Sekretaris KPU Provinsi Sulawesi Utara, Meidy Malonda, pada Kamis 31 Oktober 2024.

Follow:
Memulai karis jurnalistik saat turun meliput bencana Gempa dan Tsunami di Palu, dan hadir di beberapa liputan bencana besar lainnya. Selama Pilkada 2024 aktif meliput Pilgub Sulut
Leave a Comment

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

WP2Social Auto Publish Powered By : XYZScripts.com