Imbauan Penjabat Bupati Sitaro kepada penyelenggara pemilu dan masyarakat fokus dan profesional dalam pelaksanaan pilkada

Jufri Fransicho Kasumbala
Editor: marsal
Pj Bupati Sitaro, Joi E.B. Oroh

SITARO, ZONAUTARA.com— Penjabat (Pj) Bupati Kabupaten Kepulauan Sitaro, Joi E.B. Oroh, mengimbau seluruh penyelenggara pemilu, mulai dari KPU, Bawaslu, hingga Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK), Panitia Pemungutan Suara (PPS), serta Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) untuk bekerja dengan profesional dan fokus dalam mempersiapkan pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 27 November mendatang.

Dalam imbauannya, Joi E.B. Oroh mengingatkan kepada seluruh pihak yang terlibat dalam penyelenggaraan pemilu agar senantiasa mengacu pada peraturan yang berlaku. “Kita harus bekerja sesuai dengan aturan yang telah ditetapkan, menjaga integritas, dan memastikan bahwa proses pemilu berjalan dengan transparan, adil, serta demokratis,” ujar Bupati

Lebih lanjut, Pj Bupati Sitaro juga menekankan pentingnya profesionalisme dan kedisiplinan dalam menjalankan tugas. “Setiap penyelenggara pemilu harus mampu menjalankan tugasnya dengan penuh tanggung jawab. Jangan sampai ada kesalahan yang dapat merugikan masyarakat dan demokrasi kita,” tambahnya.

Selain itu, Oroh juga meminta agar semua pihak menjaga ketertiban di Tempat Pemungutan Suara (TPS). Ia mengingatkan bahwa keamanan dan kedamaian selama Pilkada adalah hal yang sangat penting, baik bagi penyelenggara maupun masyarakat yang akan memberikan hak suaranya. “Mari kita semua, baik penyelenggara maupun masyarakat, menjaga suasana yang damai dan tertib. Pilkada adalah pesta demokrasi yang harus berlangsung dengan rasa saling menghormati dan penuh kedamaian,” pungkas Oroh.

Imbauan ini disampaikan menjelang Pilkada serentak yang akan dilaksanakan pada [27 November 2024 di mana setiap warga negara yang terdaftar di Daftar Pemilih Tetap (DPT) berhak untuk memberikan suara. Bupati juga mengingatkan pentingnya partisipasi aktif masyarakat dalam proses demokrasi ini, serta selalu menjaga suasana harmonis di sekitar TPS.



Dengan menjaga profesionalisme, ketertiban, dan kedamaian, diharapkan pelaksanaan Pilkada di Kabupaten Kepulauan Sitaro dapat berlangsung dengan sukses dan menghasilkan pemimpin yang amanah serta diterima oleh seluruh masyarakat.

Berkarir sebagai jurnalis sejak 2015, memulai di surat kabar Manado Post, lantas ke koran Indo Post. Melanjutkan karir di Kompas TV, dan pada 2023 bergabung dengan Zonautara.com. Telah mengikuti pelatihan cek fakta dan liputan investigasi, serta mengerjakan berbagai fellowship.
1 Comment

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

WP2Social Auto Publish Powered By : XYZScripts.com